Adapun unit keluaran 2020-2022, harganya masih relatif tinggi, yakni di kisaran Rp420 juta hingga Rp480 jutaan, mengingat usia yang masih muda dan fitur yang semakin modern.
Baca Juga: Donut Lab Klaim Baterai Solid-State Siap Diproduksi Massal, Waktu Pengisian Hanya 5 Menit
Sedangkan Toyota Fortuner terbaru bermesin 2.800 cc diesel, unit bekasnya juga mulai tersedia di pasar dengan banderol sekitar Rp500 juta hingga Rp550 jutaan, tergantung varian dan kondisi kendaraan.
Dengan banyaknya pilihan tahun dan harga, Toyota Fortuner bekas tetap menjadi opsi menarik bagi konsumen yang menginginkan SUV tangguh dengan nilai investasi yang terjaga.
