Punya Utang di Pindar Legal? Baca Dulu Himbauan OJK Ini

Selasa 27 Mei 2025, 18:47 WIB
Ilustrasi - Galbay utang pinjol. (Canva)

Ilustrasi - Galbay utang pinjol. (Canva)

Baca Juga: 4 Cara Efektif Amankan Ponsel dari Teror Pinjol Ilegal

Alasan Lebih Baik Galbay Pindar Legal

Pindar legal umumnya lebih patuh hukum. Meskipun tetap ada oknum yang menagih dengan cara tak pantas, namun secara umum mereka tidak seagresif pinjaman online (pinjol) ilegal.

Pinjol ilegal bisa melakukan penagihan yang brutal, menyebar data pribadi, mengancam, bahkan meneror keluarga dan teman.

Konten kreator RAJA GALBAY mengungkapkan, dirinya lebih memilih galbay ke pindar legal, karena meskipun tetap ada tekanan, namun risikonya lebih terkendali.

"Lagipula, kekuatan utama pinjol hanyalah rasa takut Anda. Jika Anda tidak takut, maka mereka tidak punya kuasa apa pun atas Anda," tuturnya.

Baca Juga: Peringatan! Tidak Ada Solusi Instan untuk Mengatasi Pinjol, Hati-Hati jika Ada Hal Ini, Simak Penjelasannya

Solusi Galbay Pinjol

Ia menambahkan, satu-satunya solusi dari gagal bayar pinjol adalah menjadi pemberani.

Bukan dengan melakukan kriminalitas, tapi dengan berani gagal bayar demi menyelamatkan hidup Anda dan keluarga Anda.

"Hentikan semua pembayaran, jangan tambah utang baru, dan fokus benahi keuangan Anda," pungkasnya.


Berita Terkait


News Update