JAKARTA – Pemprov DKI Jakarta segera menuntaskan pekerjaan pembangunan trotoar di kawasan Jalan Sudirman dan Jalan MH Thamrin. Trotoar sepanjang 6,6 Km tersebut dilengkapi area untuk seni budaya (spot budaya) dan pendidikan (spot edukasi). Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Yusmada Faizal mengatakan terdapat empat spot budaya dan edukasi. Masing-masing spot budaya itu tersebar di depan gedung Panin. Untuk spot edukasi pada beberapa bagian trotoar dibuat di bawah jembatan Semanggi, di depan BNI 46 dan di depan gedung Landmark. "Jadi konsep trotoar yang akan kita tata ini tidak hanya sekadar untuk berjalan kaki. Tapi ada ruang-ruang ekspresi," ujarnya, kemarin. Untuk sarana edukasi, pada area disiapkan lantai kaca di muka trotoar. Lantai kaca transparan tersebut disediakan agar warga bisa melihat langsung jaringan infrastruktur bawah trotoar. "Itu kita namakan spot edukasi. Di bawah itu kan ada jaringan utilitas dan pipa-pipa. Itu akan kita buat kaca transparan agar warga bisa teredukasi mengenai trotoar," tandasnya. Sementara itu, DPRD DKI Jakarta meminta agar pekerjaan di beberapa bagian segera dituntaskan untuk mengejar waktu pelaksanaan Asian Games 2018 yang akan digelar di Jakarta pada Agustus mendatang. "Jalan MH Thamrin-Sudirman itu kan jalan utama dan akan jadi sorotan. Sarananya harus bagus dan dibuat cantik saat Asian Games," tandas Pandapotan Sinaga, Sekretaris Komisi D DPRD DKI Jakarta.(john/ruh)

Trotoar Jalan MH Thamrin Dilengkapi Area Seni Budaya
Rabu 20 Jun 2018, 00:24 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update

JAKARTA RAYA
FPPJ Dukung Sikap Fraksi Gerindra soal Kunjungan Kerja Gubernur ke New York
16 Jul 2025, 15:22 WIB

OLAHRAGA
Fakta Menarik Laga Timnas Indonesia U-23 vs Brunei Darussalam di Piala AFF U-23 2025
16 Jul 2025, 15:13 WIB

EKONOMI
Dana Bansos PIP Rp1.800.000 Cair Juli 2025! Ini Langkah Cek Penerima dan Cara Pencairan
16 Jul 2025, 14:59 WIB

EKONOMI
Kemnaker Ingatkan Masyarakat Hati-hati dengan Link Palsu BSU 2025, Bantuan Rp600 Ribu Hanya Diberikan Melalui Situs Resmi, Cek Selengkapnya!
16 Jul 2025, 14:59 WIB

Internasional
Donald Trump Resmi Terapkan Tarif 19 Persen untuk Produk Indonesia, Ini Detail Lengkap Kesepakatan Dagang Terbaru
16 Jul 2025, 14:55 WIB

Nasional
Siapa Sebenarnya Sister Hong? Pria Paruh Baya Berkedok Wanita yang Rekam dan Jual Ribuan Video Syur Secara Ilegal Viral di China
16 Jul 2025, 14:50 WIB

JAKARTA RAYA
Pedagang Pasar Induk Beras Cipinang Bantah Oplos Beras: Permintaan Konsumen
16 Jul 2025, 14:39 WIB

EKONOMI
Cek Daftar Penerima PIP Juli 2025 Jenjang SD, Simak Jadwal Pencairannya
16 Jul 2025, 14:30 WIB

JAKARTA RAYA
Pasar Bersih Telaga Mas Bekasi Sepi, Pedagang: Rame Sebentar, Sekarang Banyak Kios Kosong
16 Jul 2025, 14:28 WIB

Nasional
Ujian PPG Kemenag Berubah! Bakal Pakai Studi Kasus, Ini Persiapan yang Perlu Dilakukan
16 Jul 2025, 14:25 WIB


Nasional
Jangan Sampai Salah! Ini Prosedur Lapor Diri PPG Guru Tertentu Tahap 2 Tahun 2025
16 Jul 2025, 14:15 WIB

EKONOMI
Saldo Dana BSU Cair Senilai Rp600.000! Cek Status Pakai NIK dan HP, Ini Caranya
16 Jul 2025, 14:10 WIB

Nasional
PPG 2025 Tahap 2, Cek Berkas Lapor Diri dan Cara Daftar di LPTK bagi Guru yang Telah Dapat Panggilan
16 Jul 2025, 14:08 WIB

TEKNO
Spesifikasi Honor 400 Lite: HP Murah Mirip iPhone Harga Mulai Rp3 Jutaan
16 Jul 2025, 13:50 WIB

OLAHRAGA
Lewat Karangan Bunga, Frans Putros Diperkenalkan sebagai Pemain Baru Persib
16 Jul 2025, 13:40 WIB

TEKNO
Spesifikasi Xiaomi 14T yang Dibanderol Mulai Rp6 Jutaan Saja, Cek di Sini
16 Jul 2025, 13:36 WIB
