SLIK OJK dan BI Checking Bisa Bersih Otomatis Setelah Galbay Pinjol? Ini Penjelasannya

Rabu 07 Mei 2025, 16:11 WIB
Ilustrasi seseorang memeriksa status SLIK OJK setelah mengalami gagal bayar pinjaman online. (Sumber: Pinterest)

Ilustrasi seseorang memeriksa status SLIK OJK setelah mengalami gagal bayar pinjaman online. (Sumber: Pinterest)

Beberapa penyedia pinjaman online ada yang melakukan "pelunasan otomatis" karena utangnya dianggap tidak tertagih, dan mereka melaporkan hal tersebut ke OJK.

Inilah yang menyebabkan beberapa orang merasa bahwa SLIK OJK mereka tiba-tiba bersih, padahal tidak melakukan pembayaran.

"Akan tetapi perlu diingat, meskipun utang dianggap lunas, histori kredit tetap tercatat. Artinya, riwayat bahwa Anda pernah gagal bayar tetap bisa terbaca oleh lembaga keuangan lain," ungkap konten kreator YouTube tersebut.

Baca Juga: Waspada Modus Sebar Data oleh Pinjol Ilegal, Ini 3 Tips Lindungi Identitasmu

Pengaruh SLIK OJK yang Buruk

Bagi Anda yang tidak berniat mengajukan kredit atau pinjaman lagi, buruknya catatan SLIK OJK mungkin tidak akan berdampak langsung.

Di mana tidak akan berpengaruh pada tabungan, investasi, atau aktivitas keuangan lainnya yang tidak berhubungan dengan pinjam-meminjam.

"Namun, jika Anda suatu saat ingin mengajukan kredit rumah atau KPR, kredit kendaraan, maupun modal usaha dari bank, maka catatan SLIK OJK akan sangat diperhatikan dan bisa menjadi penentu pengajuan Anda ditolak," pungkasnya.

Berita Terkait

News Update