POSKOTA.CO.ID - Asyifa Syafningdyah Putriambami Latief dikenal luas publik sejak menyandang gelar Miss Indonesia 2010.
Lulusan Universitas Parahyangan Bandung ini telah berkiprah di berbagai bidang, dari presenter televisi hingga akhirnya berkarier di dunia korporasi.
Seiring berjalannya waktu, Asyifa menapaki jenjang karier profesional dan kini diketahui menjabat sebagai Senior Officer External Communication Media di PT Pertamina International Shipping (PIS), anak usaha PT Pertamina (Persero) yang bergerak di sektor transportasi laut dan logistik energi.
Namun, baru-baru ini, nama Asyifa kembali menjadi sorotan publik, bukan karena prestasi atau pencapaian, melainkan karena keterlibatannya sebagai saksi dalam penyidikan kasus dugaan korupsi besar yang tengah ditangani oleh Kejaksaan Agung Republik Indonesia.
Baca Juga: Resmi Diumumkan! Ini Jadwal dan Syarat Pencairan PIP Termin 2 Tahun 2025, Catat Tanggalnya Sekarang
Dugaan Korupsi di Lingkungan Pertamina
Kasus ini bermula dari penyelidikan internal Kejaksaan Agung terhadap tata kelola minyak mentah dan produk kilang di lingkungan PT Pertamina dan mitra kontraktornya.
Dalam laporan yang dirilis oleh Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Harli Siregar, disebutkan bahwa terdapat indikasi kuat adanya korupsi yang merugikan keuangan negara secara signifikan.
Salah satu titik kritis dari dugaan korupsi ini adalah adanya praktik pengkondisian penurunan produksi kilang dalam negeri, sehingga memaksa Indonesia untuk mengimpor minyak mentah.
Dalam proses impor tersebut, Kejagung menduga terjadi pemufakatan jahat dengan pengaturan harga secara ilegal, yang membuka ruang untuk keuntungan melawan hukum.
Peran Gading Ramadhan Joedo dan Aliran Dana Mencurigakan
Dalam penyidikan ini, nama Gading Ramadhan Joedo (GRJ) muncul sebagai salah satu tersangka utama. GRJ merupakan Komisaris PT Jenggala Maritim dan juga menjabat sebagai Direktur Utama PT Orbit Terminal Merak.
Kedua perusahaan ini diduga terlibat dalam transaksi tidak wajar yang berkaitan langsung dengan proses impor dan distribusi minyak mentah melalui jalur laut.