Lawan Rival Kuat, Pelatih Persib Bandung Ngotot Lakukan Ini Demi Tambah Menit Bermain Marc Klok Dkk

Minggu 21 Jul 2024, 22:07 WIB
Bojan Hodak bakal lakukan hal ini agar seluruh pemain Persib Bandung dapat menit bermain di Piala Presiden 2024. (persib.co.id)

Bojan Hodak bakal lakukan hal ini agar seluruh pemain Persib Bandung dapat menit bermain di Piala Presiden 2024. (persib.co.id)

“Ada beberapa pemain yang akan mendapatkan menit bermain. Seperti yang sudah saya katakan, ini adalah persiapan untuk liga dan semua pemain butuh kesempatan bermain,” tandasnya.

Selain Mateo Kocijan yang dimainkan pada pertandingan melawan PSM Makassar, ada tiga pemain baru lainnya yaitu Dimas Drajad, Gustavo Franca, dan Tyronne Gustavo Del Pino yang dipertimbangkan.

Bojan Hodak mengaku masih terus memantau kesiapan keempat pemain tersebut. Sedangkan Adam Alis dijadwalkan baru tiba di Bandung, Senin, 22 Juli 2024.

"Tidak memungkinan (bermain), karena dia belum datang ke sini. Dia baru akan datang ke sini (Bandung) besok,” jelas pelatih asal Kroasia ini.

Selain Adam Alis, dirinya juga meragukan Tyronne akan tampil dalam laga esok hari. Sedangkan untuk Gustavo Franca dan Dimas Drajad ada kemungkinan bermain meski tidak dipasang jadi starter.

“Saya pikir untuk Gustavo (Franca) punya peluang untuk bermain. Sedangkan Dimas tidak dapat bermain sejak awal pertandingan. Jadi, dia perlu menunggu,” tandasnya.

Berita Terkait

News Update