BOGOR, POSKOTA.CO.ID - PT Chery Sales Indonesia (CSI) kembali memperluas jangkauan pelayanannya dengan meresmikan Dealer Chery Wonder Pajajaran Bogor sebagai jaringan resmi ke-66 yang kini dapat diakses masyarakat kota hujan dan sekitarnya.
Dealer yang berlokasi di Jalan Pajajaran No. 76 ini hadir untuk menjawab kebutuhan layanan penjualan hingga purna jual yang lebih mudah dijangkau.
Pembukaan fasilitas baru tersebut juga menjadi bagian dari upaya Chery memperkuat eksistensinya di wilayah dengan perkembangan otomotif yang cukup tinggi.
Berdiri di atas lahan 1.900 meter persegi dengan bangunan seluas 1.400 meter persegi, Dealer Chery Wonder Pajajaran Bogor mengusung layanan 3S (Sales, Service, Spare-part).
Baca Juga: Suzuki Genjot Ekspor Fronx dan Satria, Target 180 Ribu Unit pada 2027
Kehadirannya menyasar masyarakat Bogor yang dikenal memiliki mobilitas tinggi serta ketergantungan pada kendaraan pribadi, baik untuk aktivitas harian maupun perjalanan wisata.
Wilayah Bogor yang menjadi jalur penghubung menuju Jakarta turut menjadi pertimbangan utama pembukaan dealer baru. Chery menilai lokasi tersebut dapat mempermudah akses layanan bagi pemilik kendaraan maupun calon konsumen.
Head of Brand & Marketing Department PT Chery Sales Indonesia, Rifkie Setiawan, menyampaikan bahwa peresmian dealer ini merupakan bentuk konsistensi Chery dalam memperluas jangkauan layanan.
“Bogor memiliki dinamika pasar yang terus berkembang, dan kami ingin memastikan setiap konsumen mendapatkan pengalaman terbaik melalui fasilitas lengkap, standar layanan modern, serta dukungan tim profesional yang siap melayani keluarga besar Chery,” ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand & Marketing Department PT Chery Sales Indonesia.
Baca Juga: Dealer XPENG BSD Resmi Dibuka, Sediakan Layanan 3S untuk Pengguna Mobil Listrik
Dealer ini juga menjadi yang pertama dari Grup Wonder yang resmi bergabung dalam jaringan Chery. Masuknya dealer baru tersebut dinilai mencerminkan meningkatnya kepercayaan diler terhadap prospek bisnis Chery di Indonesia.
