Dua Pelaku Curanmor yang Tertangkap di Pancoran Mas Depok Diarak Warga

Jumat 16 Jan 2026, 17:48 WIB
Dalam keadaan babak belur pelaku curanmor sama warga diarak setelah berhasil ditangkap dilakukan pengamanan anggota Patroli Polsek Pancoran Mas. (Sumber: Dok. Warga)

Dalam keadaan babak belur pelaku curanmor sama warga diarak setelah berhasil ditangkap dilakukan pengamanan anggota Patroli Polsek Pancoran Mas. (Sumber: Dok. Warga)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Dua pelaku pencurian kendaraan bermotor berhasil ditangkap warga Pancoran Mas, Kota Depok pada Kamis, 15 Januari 2026.

Keduanya tertangkap usai memakan umpan yang diberikan warga untuk melakukan cash on delivery (COD) sepeda motor melalui platform media sosial Facebook.

Warga memancing pelaku dengan berpura-pura menjadi pembeli sepeda motor yang diduga hasil curian.

Penangkapan tersebut terjadi di Jalan Pala Bali, Kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung, Kota Depok, pelaku langsung diarak warga sambil bertelanjang dada.

Baca Juga: Lab Pabrik Produk Herbal di Bogor Kebakaran, 6 Mobil Damkar Diterjunkan 

Salah seorang warga, Gayoh (35) mengatakan bahwa ada dua orang di wilayah kelurahan Bojong Pondol Terong yang mengalami kehilangan kendaraan sepeda motor jenis Honda Genio dan Beat Street ketika sedang diparkir di pinggir jalan.

Usai kehilangan, korban lantas mencoba mencari sepeda motornya melalui media sosial Facebook, bisa jadi dijual oleh pelaku.

"Mengetahui motor hilang masing-masing korban tidak menyerah masih terus melakukan pencarian melalui jejak digital mendapatkan informasi keberadaan motor milik korban sudah diiklankan pelaku ke media sosial Facebook," ujar Gayoh kepada Poskota usai dikonfirmasi, Jumat, 16 Januari 2026.

Setelah itu, korban mengetahui bahwa ada barang yang diiklankan di media sosial adalah miliknya lalu mencoba memancing pelaku untuk melakukan transaksi pembelian secara COD.

Baca Juga: Perketat Pengawasan di Seluruh Titik Layanan, Transjakarta: Tak Ada Ruang bagi Tindakan Asusila

Sempat terjadi negosiasi, akhirnya korban dan pelaku curanmor ini sepakat untuk bertemu. Warga dan korban yang sudah menunggu langsung menghajar pelaku ketika datang membawa sepeda motor di tempat yang dijanjikan tersebut.


Berita Terkait


News Update