Selain itu, dalam perbaikan tersebut pihaknya juga melakukan pengecekan instalasi listrik agar aman bagi anak-anak.
“Instalasi listrik juga sudah dicek agar benar-benar aman untuk anak-anak,” ujarnya.
Selama proses perbaikan, kegiatan belajar mengajar (KBM) dilakukan menggunakan metode Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) selama tiga hari.
"Hari ini kami fokus gladi bersih dan merapikan seluruh area. Insyaallah besok anak-anak sudah bisa kembali belajar tatap muka," pungkasnya.
