Deretan Hp Murah di Bawah Rp1 Juta, Spesifikasi Bisa Diadu

Rabu 16 Jul 2025, 09:04 WIB
Rekomendasi Hp murah meriah dengan harga di bawah Rp1 juta. (Sumber: YouTube/Gadget Me)

Rekomendasi Hp murah meriah dengan harga di bawah Rp1 juta. (Sumber: YouTube/Gadget Me)

Dibekali OS 14.0 dengan prosesor Octa-core dan koneksi 4G, pengguna bisa menggunakan Hp ini dengan lancar dan tanpa hambatan.

Untuk bagian body, Hp ini punya layar 6,6 inci dengan Dynamic Bar & Rasio Screen-to-Body 90 persen. Ada juga fitur pemindai sidik jari samping dan Face Unlock yang membuat Hp ini semakin aman.

Baca Juga: 4 Pilihan HP Samsung dengan Kamera Terbaik 2025, Harga di Bawah 4 Juta, Cocok untuk Content Creator

Kalau mau foto ataupun mengambil video dasar, itel A50 punya kamera belakang 8MP dan kamera depan 5MP yang masih aman untuk melakukan panggilan video.

Dengan spesifikasi selengkap ini, itel A50 hanya dijual murah di harga Rp959.000 saja.

2. Tecno Spark Go 1

Sebagai Hp yang masuk di kelas menengah atau entry-level, Hp ini punya kapasitas baterai cukup jumbo, yakni 5.000 mAh dan sudah dilengkapi fast charging 15W dengan USB Type C.

Layarnya pun cukup lebar dengan Refresh Rate Cerdas 120 Hz. Selain itul Hp ini juga sudah dilengkapi speaker DTS 300 persen lebih keras yang membuat kegiatan nonton jadi makin asik karena layarnya lebar dan suara yang jelas.

Kalau suka menyimpan banyak file, kamu gak perlu khawatir karena Hp ini punya RAM 8GB dan memori internal 128GB yang luas banget.

Tecno Spark Go 1 punya kamera 13MP HDR yang membuat hasil jepretan tajam dan detail. Jadi, kamu bisa menyimpan banyak momen menyenangkan di Hp ini.

Untuk Hp dengan spesifikasi keren ini, kamu cukup membayar seharga Rp995.00 aja lho.

3. ZTE Blade A35

Rekomendasi Hp murah dengan spek terbaik yang terakhir ini dibanderol di angka Rp999.000 di pasaran.

Dibekali dengan baterai 5000 mAh dan teknologi hemat, Hp ini aman digunakan untuk kamu beraktivitas seharian karena awet dipakai.


Berita Terkait


News Update