Omzet Bakwan Pontianak di Kebon Kacang Capai 8 Juta Perhari, Banyak Varian Rasa Menarik

Jumat 26 Feb 2021, 22:58 WIB
Bakwan Pontianak di Jl. Kebon Kacang (Cr06)

Bakwan Pontianak di Jl. Kebon Kacang (Cr06)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Bakwan pontianak yang dijual di Jl. Kebon Kacang, Jakarta Pusat menjadi salah satu tempat menarik untuk dikunjungi karena memiliki keunikannya tersendiri. Bakwannya terdapat tiga toping yaitu rebon, rebon rawit dan juga teri.

Santi, pemiliki usaha bakwan Pontianak ini mengatakan jika usahanya bersama suami ini memiliki perbedaan cita rasa dari bakwan pada umumnya.

 “Iya kita disini yang bikin menarik itu selain ada toping rebon, rawit sama teri, yang buat bed aitu sambalnya. Karena banyak yang bilang kalau sambalnya enak dan nagih,” ujarnya saat ditemui poskota.co.id di depan kiosnya pada Jumat (26/2/2021).

“Jadi prosesnya itu 3 kali goreng, minyak pun kita ganti terus. Jam 12 siang ganti, jam 3 sore kita ganti lagi minyaknya,” tambahnya.

Baca juga: Pendapatan Penjual Kue Imlek Hancur, Pelanggan Kabur

Ia pun mengatakan jika minyak bekas dagangnya diberikan kepada salah satu penampungan. “Nanti kalau sudah selesai jualannya, minyak bekasnya tadi kita kirimkan ke penampungan minyak bekas, jadi itu tuh ada penampungannya,” ujarnya.

Untuk omzet dari bakwan Pontianak ini diperkirakan kurang lebih mencapai Rp 8.000.000/harinya untuk cabang di Jl. Kebon Kacang, Jakarta Pusat ini.

“Omzetnya perhari ya kurang lebih Rp 8.000.000. kita juga jual di online itu via Instagram namanya @bakwan.pontianak,” ujar Santi yang memiliki 7 karyawan ini.

Terdapat beberapa cabang bakwan Pontianak ini seperti di Condet, Bekasi, Bogor, Depok, Puri Bintaro, Bintaro Sektor 5, Tangerang Modern Land, Andara Cinere, Cilegon, Bandung. (cr06/tha)

News Update