Ruko di Kelapa Gading Terbakar Gegara Cerobong Penuh Lemak

Minggu 04 Mei 2025, 15:37 WIB
Ilustrasi - Petugas pemadam kebakaran (damkar) berupaya memadamkan api. (Sumber: Poskota/Ade Mamad)

Ilustrasi - Petugas pemadam kebakaran (damkar) berupaya memadamkan api. (Sumber: Poskota/Ade Mamad)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebuah ruko di Jalan Boulevard Raya Blok RA Nomor 11, Pegangsaan II, Kelapa Gading, Jakarta Utara, ludes dilalap sijago merah.

Kasie Ops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara, Gatot Sulaeman, mengatakan kebakaran diinformasikan terjadi pukul 06.18 WIB.

"Objek yang terbakae sebuah ruko," kata Gatot, Minggu, 4 Mei 2025.

Baca Juga: Hari Pemadam Kebakaran Internasional 4 Mei, Ini Sejarahnya

Kebakaran diketahui saat karyawan melihat adanya api dari cerobong asap di ruko itu. Karyawan langsung panik hingga akhirnya menghubungi damkar.

"Cerobong asap yang sudah terlalu lama dan tertumpuk lemak," katanya.

Sebanyak dua unit mobil pemadam kebakaran (damkar) didukung sembilan personel dikerahkan untuk memadamkan api. Sekitar hampir satu jam, api berhasil dipadamkan secara menyeluruh oleh petugas.

"Untuk korban jiwa maupun luka-luka nihil," jelas Gatot.

Berita Terkait

News Update