Pandu Patria Sjahrir Anak Siapa dan Berapa Kekayaannya? Ini Sosok CIO Danantara yang Bikin Menkeu Purbaya Turun Langsung

Senin 19 Jan 2026, 14:19 WIB
Chief Investment Officer (CIO) Danantara Pandu Patria Sjahrir yang didatangi langsung oleh Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa. (Sumber: X/@ForbesAsia)

Chief Investment Officer (CIO) Danantara Pandu Patria Sjahrir yang didatangi langsung oleh Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa. (Sumber: X/@ForbesAsia)

Usai melakukan peninjauan, Purbaya menyampaikan, permasalahan utama yang dikeluhkan pihak Danantara telah diperbaiki.

Ia mengakui, masih terdapat beberapa kendala kecil, namun menegaskan bahwa hal tersebut tidak berdampak besar terhadap operasional sistem maupun aktivitas wajib pajak.

"Kita sedikit adjust nanti software-nya mungkin seminggu dua minggu sudah selesai. Tapi itu nggak penting-penting banget, dalam pengertian yang minor tadi tidak akan membuat sistemnya berhenti atau wajib pajak tidak bisa menjalankan kerjanya, pekerjaannya," tambah Purbaya.

Lebih lanjut, Purbaya menilai bahwa secara umum sistem Coretax telah menunjukkan perkembangan ke arah yang lebih baik.

Meski belum sempurna, pihaknya optimistis sistem tersebut akan semakin stabil seiring dengan proses penyempurnaan yang terus dilakukan.

"Saya rasa sistem coretax sudah menuju arah yang lebih baik, meskipun memang masih ada kekurangan, tapi arahnya terus membaik," tutur Purbaya.

Di tengah polemik Coretax, publik juga kembali menyoroti latar belakang pribadi Pandu Patria Sjahrir.

Lantas, Pandu Patria Sjahrir sebenarnya anak siapa dan berapa harta kekayaannya?

Baca Juga: Aturan Baru THT PNS Berlaku, Purbaya Perketat Investasi dan Solvabilitas Dana Pensiun

Pandu Patria Sjahrir Anak Siapa?

Dikutip dari Wikipedia, pada Senin, 19 Januari 2026, Pandu adalah putra tertua dari pasangan Sjahrir dan Nurmala Kartini Sjahrir.

Ayahnya merupakan seorang Minangkabau yang dikenal sebagai begawan ekonomi Indonesia.

Sedangkan, ibunya yang berasal dari etnis Batak Toba berprofesi sebagai antropolog dan merupakan adik Luhut Binsar Panjaitan.


Berita Terkait


News Update