Sekolah Tidak Punya Toilet, Kepsek SDN Pagelaran 4 Adukan ke DPRD Pandeglang

Jumat 16 Jan 2026, 12:23 WIB
Ilustrasi toilet di sekolah. (Sumber: Freepik/@jcomp)

Ilustrasi toilet di sekolah. (Sumber: Freepik/@jcomp)

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - SDN Pagelaran 4 di Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, tidak memiliki sarana toilet.

Kepala SDN Pagelaran 4, Suryati mengadukan ketiadaan toilet kepada DPRD Pandeglang supaya mendapatkan solusi pasti.

"Kami mohon kepada bapak-bapak dari DPRD Pandeglang bisa membantu kami untuk memenuhi sarana toilet sekolah," kata Suryati, Jumat, 16 Januari 2026.

Menurutnya, guru-guru hingga para siswa kesulitan membuang air. Mereka terpaksa menumpang oilet warga sekitar atau minimarket.

Baca Juga: DPRD Pandeglang Dorong Percepatan Pembangunan Tanggul di Patia untuk Atasi Banjir

"Iya kalau mau buang air itu harus numpang ke rumah warga atau Indomaret," ujarnya.

Respons DPRD Pandeglang

Sementara itu, Ketua DPRD Pandeglang, Tubagus A. Khotibul Umam mengatakan, pihaknya berjanji menyediakan toilet untuk sekolah tersebut.

"Insya Allah kami akan bantu, mudah-mudahan dalam waktu dekat kami bisa bangun sarana toilet di SD Negeri ini," ucapnya.

Jika diajukan lewat anggaran daerah, prosesnya lama. Oleh karena itu, DPRD Pandeglang berinisiatif membangun sarana secara mandiri, karena sifatnya mendesak.

Baca Juga: Banjir Rendam Jalan Pandeglang, Ojek Tosa Kebanjiran Order

"Maka perlu ada inisiatif, insya Allah kami bersama anggota DPRD Pandeglang lainnya akan bantu membangun toilet sekolah ini," tuturnya. (fat)


News Update