Masuk ke dalam kabin, nuansa modern terasa lewat kursi pengemudi 6-way adjustable, panel MID 7 inci, layar infotainment 10 inci, serta jok berbahan synthetic leather yang menambah kesan premium.
MG ZS EV juga unggul dari sisi teknologi. Mobil ini dibekali i-SMART connectivity, layar infotainment 10,25 inci, Apple CarPlay dan Android Auto, wireless smartphone charger, automatic AC, intelligent smart access, hingga fitur V2L yang memungkinkan mobil menyuplai listrik ke perangkat eksternal.
Untuk urusan keselamatan, MG ZS EV telah mengantongi rating bintang 5 dari Euro NCAP dan Australian NCAP.
Baca Juga: DJ Patricia Schuldtz Anak Siapa dan Apa Agamanya? Ini Biodata Menantu Tommy Soeharto
Struktur bodinya menggunakan Full Frame Space Structure yang kokoh, didukung fitur keselamatan lengkap seperti EPB + AVH + Hill Start Assist, ABS + EBD + BA, Stability Control System, Traction Control System, Emergency Stop Signal, TPMS, 360 Degree Surround View Camera, ADAS, serta 6 airbags.
Kualitas MG ZS EV juga diakui secara global dengan sederet penghargaan bergengsi, di antaranya Best Family EV – Carbuyer Awards 2023 (UK), Affordable EV of The Year – WhatCar? Awards 2022 (UK), Car of The Year 2022 Swedia, serta Family Car of The Year 2021 Belgia.
Bagi konsumen yang tertarik memanfaatkan promo awal tahun ini, MG mengajak masyarakat untuk mengunjungi website resmi MG Motor Indonesia atau dealer MG terdekat sebelum periode penawaran berakhir pada 31 Januari 2026.
Dengan harga kompetitif dan benefit melimpah, MG ZS EV menjadi pilihan menarik untuk memulai gaya hidup berkendara listrik di tahun 2026.
