BEKASI SELATAN, POSKOTA.CO.ID - Terungkap alasan dibalik pembunuhan seorang istri siri oleh suaminya di Bekasi, ternyata karena cemburu. Hal ini diketahui dari sebuah video yang diterima Poskota pada Selasa, 13 Januari 2026.
Ahmad Riansah (29) mengaku telah menghabisi nyawa istri sirinya berinisial SM (23) di sebuah kamar kos yang berada di Kelurahan Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan, pada Rabu, 7 Januari 2026 lalu.
Adapun peristiwa berdarah tersebut dipicu pertengkaran antara pelaku dengan korban. Kejadian bermula ketika pelaku demam dan merasa tidak enak badan.
Ia kemudian menghubungi korban meminta agar segera pulang dari tempat kerjanya. Namun permintaan tersebut ditolak oleh SM karena khawatir mendapat sanksi dari tempat ia bekerja akibat sering mengajukan izin.
Baca Juga: 53 KK di Tangerang Terdampak Banjir Luapan Sungai Cimanceuri
“Saya bilang, kamu bisa pulang cepat nggak? Soalnya saya lagi nggak enak badan. Terus dia bilang, ‘nggak bisa soalnya saya izin terus takut dipecat’,” ucap Ahmad, dikutip Selasa, 13 Januari 2026.
Setelah itu, keduanya terlibat cekcok melalui sambungan telepon, sebelum korban akhirnya kembali ke kamar kos sekitar tengah malam dengan membawa makanan.
Pertengkaran kembali memanas keesokan harinya setelah pelaku menuduh korban masih berkomunikasi dengan tamu di tempat kerjanya.
Selain itu, Ahmad mengaku sempat menyadap percakapan WhatsApp korban dan merasa tersinggung setelah menemukan pesan yang belum terhapus. Ia juga menyebut hubungan mereka tidak mendapat restu dari orang tua korban, sehingga selama ini keduanya kerap berpindah-pindah tempat tinggal.
Baca Juga: Hujan Deras Picu Banjir di Jakarta, DPRD Soroti Kesiapan Pemprov Hadapi Cuaca Ekstrem
“Memang hubungan saya itu kata orang tuanya nggak ini lah. Jadi kita tinggal di Bandung juga ngumpet-ngumpet dari orang tuanya,” kata Ahmad.
