POSKOTA.CO.ID - Penyanyi Bernadya dan member JKT48 merespons keras soal penggunaan Grok AI yang digunakan untuk mengedit foto perempuan menjadi tidak senonoh.
Para pengguna X menyalahgunakan Grok untuk membuat sesuatu yang sifatnya senonoh
"Udah kali, kasihan Grok-nya capek dan eneg," tulis Bernadya dalam akun X pribadinya
Dia melihat bahwa fenomena penggunaan Grok ini sudah terlalu berlebihan. Para pengguna X dianggap sebagai anak kecil yang baru saja menggunakan teknologi.
"Seperti anak kecil yang baru dikasih pegang ponsel," tulisnya.
Fenomena penggunaan fitur Grok ini tentunya menuai kecaman dari warganet. Pasalnya, Grok mengedit foto-foto perempuan menjadi berbusana minim tanpa persetujuan pemilik foto.
Foto-foto hasil manipulasi visual itu bahkan disebarluaskan dan merugikan sejumlah pihak, termasuk para selebritas.
Baca Juga: Penyanyi Bernadya Sentil Netizen X Pakai Grok Tidak Senonoh: Otaknya Aneh
Member JKT48 Turut Sentil Pelaku Penyalahgunaan Grok di X
Selain Bernadya, kapten JKT48, yaitu Freya Jayawardana, juga ikut mengomentari terkait AI Grok ini.
Pasalnya, banyak pengguna yang menyalahgunakan dan mengedit foto-foto member JKT 48 menjadi berpenampilan seksi bahkan mengandung unsur pornografi.
Freya Jayawardana, member generasi 7 JKT48 itu secara terbuka menyuarakan kegelisahannya atas penyalahgunaan teknologi tersebut.
