2,48 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Nataru

Sabtu 03 Jan 2026, 18:55 WIB
Ilustrasi arus lalu lintas di jalan tol saat libur Natal dan Tahun Baru. (Sumber: Gemini AI)

Ilustrasi arus lalu lintas di jalan tol saat libur Natal dan Tahun Baru. (Sumber: Gemini AI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.IDJasa Marga mencatat sebanyak 2.480.105 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek selama 15 hari periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026. Pada saat bersamaan, arus balik penumpang mulai memadati Terminal Terpadu Pulo Gebang, Jakarta Timur.

Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono mengatakan, data tersebut dihimpun sejak Kamis, 18 Desember 2025 pukul 06.00 WIB hingga Jumat, 2 Januari 2026 pukul 06.00 WIB.

“Jasa Marga juga mencatat 2.480.105 kendaraan meninggalkan Jabotabek pada 15 hari periode libur Nataru,” ujar Rivan kepada awak media, Sabtu, 3 Januari 2026.

Menurut Rivan, angka tersebut meningkat 12,85 persen dibandingkan lalu lintas harian normal.

Baca Juga: Dishub DKI Antisipasi Kepadatan Lalu Lintas usai Libur Tahun Baru 2026

“Meningkat 12,85 persen dari lalin normal 2.197.652 kendaraan atau 85,07 persen telah melintas dari total proyeksi 2,9 juta kendaraan,” ucapnya.

Ia menjelaskan, perhitungan dilakukan berdasarkan volume kendaraan di empat gerbang tol utama, yakni GT Cikupa arah Merak, GT Ciawi arah Puncak, GT Cikampek Utama arah Trans Jawa, dan GT Kalihurip Utama arah Bandung.

Selain itu, Rivan menyampaikan diskon tarif tol sebesar 20 persen masih diberlakukan di ruas Tol Manado–Bitung.

“Diskon tarif tol di ruas Jalan Tol Manado–Bitung masih berlaku hingga 10 Januari 2026, dengan ketentuan stimulus ini berlaku untuk kedua arah perjalanan bagi semua golongan kendaraan untuk pengguna jalan yang melakukan perjalanan menerus dengan menggunakan kartu tol elektronik,” kata Rivan.

“Kami berharap insentif ini dapat terus dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat yang melakukan perjalanan selama libur Nataru 2025/2026,” sambungnya.

Rivan juga mengimbau pengguna jalan tol untuk merencanakan perjalanan dengan baik dan memanfaatkan informasi lalu lintas terkini.


Berita Terkait


News Update