Ia menyebut film ini sebagai refleksi dari dinamika pertemanan yang sering kali tidak terlihat di permukaan.
"Film ini ingin menunjukkan bahwa kepercayaan bisa menjadi hal paling rapuh ketika disalahgunakan. Persahabatan tidak selalu berakhir bahagia," jelas sang sutradara.
Yasmin Napper dan Megan Domani Jadi Magnet Utama
Dua pemeran utama, Yasmin Napper dan Megan Domani, disebut menjadi daya tarik utama film ini.
Baca Juga: Pandji Didenda 96 Kerbau-Babi dan Uang Rp2 M Akibat Candaan Soal Adat Toraja
Yasmin akan berperan sebagai sosok yang terjebak dalam dilema antara kejujuran dan pengkhianatan, sementara Megan tampil sebagai karakter kompleks dengan sisi gelap yang tersembunyi.
Chemistry keduanya sudah terlihat kuat sejak promosi awal, membuat banyak penggemar menantikan adu akting mereka di layar lebar.
Sejak pengumuman resmi jadwal tayang, warganet menunjukkan antusiasme tinggi.
Kolom komentar akun resmi film tersebut dipenuhi ucapan tidak sabar dan berbagai spekulasi tentang alur cerita.
Dengan jadwal rilis 8 Januari 2026, Musuh dalam Selimut diprediksi akan menjadi salah satu film pembuka tahun yang sukses di box office Indonesia.
