POSKOTA.CO.ID - Simak dalam artikel ini jadwal Persib vs Selangor FC di laga kedua ajang AFC Champions League (ACL) Two 2025/2026.
Persib Bandung akan kembali bersua tim Malaysia, Selangor FC di ACL Two 2025. Kali ini, Persib berstatus sebagai tim tamu dan akan bermain di Markas Selangor.
Laga antara Persib Bandung vs Selangor FC dijadwalkan bergulir hari ini, Kamis, 6 November 2025 di Stadion MBPJ, Petaling Jaya, Malaysia dengan kick off pukul 19.15 WIB.
Baca Juga: Link Live Streaming Club Brugge vs Barcelona di Matchday 4 Liga Champions 2025/2026
Pada laga terakhir saat jumpa Selangor FC, Persib berhasil mendulang kemenangan atas Selangor FC dengan skor 2-0.
Hasil ini sukses membawa Maung Bandung memimpin puncak klasemen Grup G ACL 2 2025 dengan perolehan 7 poin dan memiliki peluang besar lolos fase grup.
Meskipun kali ini Persib harus bermain di kandang lawan, namun tim asuhan Bojan Hodak ini punya motivasi besar untuk menang agar memuluskan langkah ke fase knock-out.
Baca Juga: Tonton Live Streaming Qarabag vs Chelsea di Liga Champions 2025/2026 Malam Ini, Kick-Off 00.45 WIB
Apalagi, dalam lima pertandingan terakhir, Persib mampu mempertahankan tren positif dengan belum pernah kebobolan.
Kendati demikian, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menyebut bahwa dirinya tidak ingin merasa puas dengan hasil tersebut.
Hodak juga mengingatkan tim nya agar tidak terlena dengan kemenangan yang sudah mereka raih pada laga pertama. Sebab, menurutnya setiap pertandingan punya situasi berbeda.
Baca Juga: Link Live Streaming Duel Panas Borneo FC vs Dewa United Malam Ini Kick Off Jam 19.00 WIB
Terlebih, saat ini mereka bermain di kandang Selangor FC. Hodak memperkirakan bahwa tim lawan pastinya akan tampil berbeda karena punya motivasi lebih untuk menang di hadapan para pendukungnya.
"Saya pastikan mereka akan mencoba habis-habisan untuk mengalahkan kita. Ini pertandingan yang tentunya akan sangat ketat," kata Bojan Hodak, seperti dikutip dari laman resmi Persib.
Jadwal Persib vs Selangor FC
Para Bobotoh yang tidak mau ketinggalan nonton siaran langsung pertandingan Persib Bandung vs Selangor FC di ACL Two 2025/2026 dapat menyimak jadwal lengkapnya di bawah ini.
- Tim: Persib vs Selangor FC
- Hari dan Tanggal: Kamis, 6 November 2025
- Lokasi: Stadion MBPJ, Petaling Jaya, Malaysia
- Kick Off: 19.15 WIB
- Siaran Langsung: RCTI
- Streaming: Vision Plus
