Kunci Jawaban Post Test PPA Umum 1 PPG 2025: Pembelajaran Mendalam dan Asesmen

Senin 07 Jul 2025, 13:44 WIB
Ilustrasi PPG 2025. (Sumber: Dok. Poskota)

Ilustrasi PPG 2025. (Sumber: Dok. Poskota)

POSKOTA.CO.ID – Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) 2025 menyajikan modul Pembelajaran Mendalam dan Asesmen yang menguji pemahaman guru tentang strategi mengajar dan penilaian.

Post Test PPA Umum 1 terdiri dari lima soal yang dirancang untuk mengukur kemampuan peserta dalam menyesuaikan pendekatan pembelajaran dengan kondisi siswa.

Oleh karena itu, simak terus artikel ini sampai selesai untuk mengetahui informasi selengkapnya.

Baca Juga: PPG Guru Tertentu 2025 Tahap 2: Semua Informasi Penting Mulai Syarat, Jadwal, hingga Lapor Diri Kini Bisa Diakses di Satu Link Ini

Soal 1: Mengajar Lari Jarak Jauh

Ketika Anda mengajarkan lari jarak jauh, beberapa siswa baru saja sembuh atau belum sempat sarapan.

Tantangan ini menuntut sikap responsif dan kepedulian pada kondisi individual peserta didik.

Jawaban terbaik: Memastikan kembali kondisi setiap peserta didik sebelum menentukan jarak lari yang akan dipraktikkan.

Alasan memilih jawaban ini:

  • Menjaga keselamatan dan kesehatan siswa.
  • Membuka kesempatan bagi siswa memberikan informasi kondisi terkini.
  • Memudahkan guru menyesuaikan intensitas latihan agar semua siswa dapat berpartisipasi.

Baca Juga: SIMPKB Error Usai Konfirmasi PPG Tahap 2? Ini Solusi Cepat Agar Tampilan Normal Kembali

Soal 2: Literasi Menulis untuk Kemampuan Heterogen

Dalam literasi menulis, tidak semua siswa memiliki tingkat keterampilan yang sama. Agar setiap siswa berkembang, guru perlu menyesuaikan materi dan tugas.

Jawaban terbaik: Membuat panduan dan tugas yang berbeda sesuai dengan tingkat keterampilan menulis peserta didik.


Berita Terkait


News Update