DEPOK – Seorang wanita muda pedagang kue keliling menjadi korban pelecehan begal payudara di Gang Jengkol, Tugu, Cimanggis, Kota Depok, Minggu (15/7) pukul 06.30 WIB. Korban At (20) mahasiswi salah satu perguruan tinggi swasta di Depok ini menceritakan peristiwa pelecehan yang dialami pada saat sedang mengantar dagangan kue. Pelaku selain melakukan pelecehan seksual juga sempat mengancam akan menganiayanya. "Pas lagi jualan donat dalam gang sempit sedang sepi banget. Sebelum kejadian pelaku sempat menanyakan harga dagangan, pada saat sedang lengah tangan pelaku megang payudara. Kurang puas setelah diteriakin pelaku menghentikan motor lalu berdiri sambil mengeluarkan alat kelaminnya. Karena takut, aku kabur," bebernya. Korban mencoba kabur, namun pelaku mengejar sambil memukul kepala korban dan mengancam akan membunuhnya. Panik campur histeris korban teriak kencang lalu keluar ibu-ibu dari dalam rumah yang membuat pelaku kabur," paparnya. Semenjak peristiwa itu, At sampai saat ini mengaku masih trauma. Dan wanita berkulit sawo matang ini berharap pelaku dapat segera tertangkap agar tidak membuat resah. "Sampai sekarang belum lapor polisi, masih trauma aja. Tapi ciri-ciri pelaku masih inget yaitu pake motor yamaha Mio hitam, rambutnya ikal, kulit sawo matang, badannya sedang agak berisi," tambahnya. Sementara itu Kasat Reskrim Polresta Depok Kompol Bintoro mengatakan terkait peristiwa pelecehan seksual yang menimpa korban At berdasar pengakuannya , masih terus didalami. "Dari informasi Kanit PPA Polresta Depok Ipda Nurul korban sudah membuat laporan. Saksi-saksi baik korban maupun yang ada di lokasi kejadian akan kita mintai keterangan,"ujarnya saat dikonfirmasi. Mantan Kapolsek Marore ini berharap masyarakat jangan resah terkait kejadian ini. Pihaknya akan melakukan patroli di lokasi-lokasi rawan. "Penyelidikan akan terus kita lakukan untuk cepat menangkap pelakunya," tutup perwira jebolan Akpol angkatan 2004 ini. (Angga/tri)

Wanita Pedagang Kue Keliling Jadi Korban 'Begal' Payudara
Selasa 17 Jul 2018, 13:51 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Waduh! Pelaku Begal Payudara Beraksi, Warga di Kabupaten Lebak Resah
Jumat 22 Jul 2022, 13:11 WIB

Duh! Gegara Korban Cabut Laporan, Polisi Lakukan Restorative Justice pada Pelaku Begal Payudara di Beji Depok
Rabu 21 Sep 2022, 10:15 WIB

Pelaku Begal Payudara di Tangsel Diburu Polisi
Selasa 02 Mei 2023, 16:32 WIB

ART di Tangsel Nyaris Jadi Korban Begal Payudara, Polisi Buka Rekaman CCTV
Sabtu 16 Sep 2023, 12:29 WIB

Pelaku Begal Payudara Mahasiswi UI di Depok Ditangkap, Ternyata Masih Dibawah Umur
Selasa 26 Sep 2023, 16:00 WIB

Wanita Depok Kena Begal Payudara Pemotor Honda Revo, Polisi Gerak Cepat Turun Tangan
Sabtu 30 Sep 2023, 11:31 WIB

Murid SD di Bogor Jadi Korban Begal Payudara, Polisi Ringkus Pelaku
Jumat 17 Nov 2023, 15:48 WIB

Kasus Begal Payudara Terjadi di Depok, Pelaku Sasar Seorang Nenek
Rabu 21 Feb 2024, 14:14 WIB

News Update
Hindari Hal Ini Jika Hidup Ingin Sehat Menurut Dokter Zaidul Akbar
13 Mei 2025, 22:05 WIB

Ramalan Angka Hoki dan Peruntungan untuk Shio Monyet
13 Mei 2025, 22:03 WIB

Hitung-hitungan Peluang Napoli dan Inter Milan Menuju Scudetto Serie A 2024-25, Persaingan Makin Tipis
13 Mei 2025, 22:01 WIB

Ramalan Weton Paling Beruntung 14 Mei 2025, Sejahtera di Masa yang Akan Datang
13 Mei 2025, 22:00 WIB

Bansos Lansia 2025 Cair Tiap Bulan Rp300 Ribu, Cek Rekening Bank DKI Kamu Sekarang Sebelum Kehabisan!
13 Mei 2025, 21:59 WIB

Begini Risiko Galbay Pinjol yang Perlu Kamu Tahu!
13 Mei 2025, 21:58 WIB

Rekomendasi Antivirus Terbaik untuk Hp Android agar Tidak Lemot
13 Mei 2025, 21:54 WIB

Menghapus Aplikasi Pinjol Ilegal di Handphone, Apakah Cukup untuk Melindungi Data Anda?
13 Mei 2025, 21:45 WIB

Insiden Ledakan di Garut, Keluarga Tegaskan Para Korban Bukanlah Pemulung, Melainkan Pekerja yang Dimintai Bantuan oleh TNI
13 Mei 2025, 21:43 WIB

DC Pinjol Datang Menagih Utang? Jangan Panik, Begini Cara Menghadapinya
13 Mei 2025, 21:42 WIB

Ingin Berkendara dengan Sepeda Motor Tanpa Lelah? Cek Tips Mudahnya
13 Mei 2025, 21:41 WIB

Diancam DC Lapangan Pinjol Ilegal? Ikuti 3 Langkah Ini
13 Mei 2025, 21:38 WIB

Ramalan Zodiak Scorpio Besok 14 Mei 2025, Konflik Besar dalam Hubungan Asmara
13 Mei 2025, 21:36 WIB

Dc Pinjol Ilegal Nagih ke Rumah? Begini Cara Mudah untuk Hadapinya
13 Mei 2025, 21:33 WIB

Gubernur Dedi Mulyadi Berikan Santunan Rp50 Juta Bagi Keluarga Korban Warga Sipil Insiden Peledakan Amunisi Kedaluwarsa di Garut Selatan
13 Mei 2025, 21:31 WIB

KPM Penerima Bansos Meninggal Dunia, Bisakah Keluarga Melanjutkan Bantuan?
13 Mei 2025, 21:30 WIB

Ngamuk Karena Banyak Nasabah Gagal Bayar Pinjol, Debt Collector Nekat Bawa ke Polisi, Apakah Bisa? Cek Penjelasannya di Sini
13 Mei 2025, 21:22 WIB

Skenario Barcelona Juara La Liga Pekan Depan, Real Madrid Punya Kesempatan Menyalip?
13 Mei 2025, 21:11 WIB
