Kapan Sidang Isbat Awal Puasa Ramadhan 2026? Cek Jadwal Resmi Kemenag

Jumat 30 Jan 2026, 07:59 WIB
Jadwal sidang isbat awal puasa Ramadhan 1447 H. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

Jadwal sidang isbat awal puasa Ramadhan 1447 H. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

POSKOTACOID - Jadwal sidang isbat awal puasa Ramadhan 1447 Hijriah atau 2026 Masehi kapan? Simak jadwal resmi dari Kemenag.

Kementerian Agama (Kemenag) RI mengumumkan jadwal pelaksanaan sidang isbat penentuan awal Ramadhan 1447 Hijriah.

Dikutip dari situs resmi Kemenag, sidang isbat awal Ramadhan 1447 H dijadwalkan digelar pada Selasa, 17 Februari 2026.

Baca Juga: Harga Emas Perhiasan Hari Ini 30 Januari 2026: Ukuran 24 Karat Melambung hingga Rp2,76 Juta per Gram

Lokasi pelaksanaan sidang isbat berada di Auditorium H.M. Rasjidi yang akan dipimpin langsung oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar. 

Direktur Jenderal Bimas Islam Abu Rokhmad mengungkapkan sidang akan dihadiri oleh sejumlah perwakilan negara dan organisasi terkait.

"Sidang Isbat akan dihadiri oleh sejumlah pihak, perwakilan ormas Islam, perwakilan kedubes negara-negara Islam, MUI, BMKG, ahli falak, DPR dan perwakilan Mahkamah Agung," ujar Abu Rokhmad dalam keterangan resminya, dikutip Jumat, 30 Januari 2026.

Baca Juga: Mayoritas BUMD Kritis, DPR Ingatkan RUU Baru Jangan Sampai 'Membelenggu' Bisnis

Proses Pelaksanaan Sidang Isbat

Pelaksanaan sidang isbat akan melalui serangkaian proses sebelum akhirnya menentukan awal puasa Ramadhan 1447 H.

Abu Rokhmad menjelaskan, proses diawali dengan pemaparan data posisi hilal berdasarkan hasil perhitungan astronomi.

Data-data posisi hilal tersebut kemudian akan diverifikasi berdasarkan hasil rukyatul hilal di 37 titik pemantauan di Indonesia. Setelah itu, barulah hasilnya akan diumumkan kepada masyarakat.

"Selanjutnya, musyawarah dan pengambilan keputusan yang diumumkan kepada masyarakat," jelas Abu Rokhmad. 

Baca Juga: Roy Suryo Berencana Laporkan Balik Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis ke Polda Metro Jaya

Metode Penentuan Awal Ramadhan 1447 H

Ilustrasi - Sidang Isbat penentuan awal puasa Ramadhan 2026. (Sumber: Pixabay/Mohammed_Hassan)

Lebih lanjut, Qbu Rokhmad menegaskan, Kemenag secara konsisten menggunakan metode hisab dan rukyah dan dalam penentuan awal Ramadhan, Idul Fitri 1 Syawal, maupun Idul Adha.

Menurutnya, hal tersebut sejalan dengan dengan fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) No 2 tahun 2004 tentang Penetapan Awal Ramadan, Syawal, dan Zulhijjah. 

Abu Rokhmad pun mengimbau masyarakat untuk menunggu hasil sidang isbat dan pengumuman pemerintah terkait awal Ramadhan 1447 H.


Berita Terkait


News Update