Sosok Rizki Abdul Rahman Wahid Alumni Mana? Ini Rekam Jejak dan Aktivitas Organisasi yang Laporkan Materi Mens Rea Pandji Pragiwaksono

Jumat 09 Jan 2026, 14:35 WIB
Sosok Rizki Abdul Rahman Wahid yang menjadi sorotan setelah melaporkan komika sekaligus pengamat politik Pandji Pragiwaksono ke Polda Metro Jaya. (Sumber: Facebook/Rizki Abdul Rahman Wahid)

Sosok Rizki Abdul Rahman Wahid yang menjadi sorotan setelah melaporkan komika sekaligus pengamat politik Pandji Pragiwaksono ke Polda Metro Jaya. (Sumber: Facebook/Rizki Abdul Rahman Wahid)

Pada tahun yang sama, Presiden Joko Widodo menunjuk Aminuddin Ma’ruf sebagai staf khusus presiden dari kalangan milenial.

Namun, Aminuddin kemudian mengundurkan diri pada 23 Oktober 2023 dengan alasan menghindari konflik kepentingan.

Pasca pengunduran diri tersebut, ia bergabung dalam Tim Kampanye Nasional Prabowo–Gibran sebagai wakil sekretaris, serta saat ini menjabat Wakil Kepala Badan Pengatur BUMN dan Komisaris PT PLN (Persero).

PBNU dan Muhammadiyah Tegaskan Tidak Terlibat

Pelaporan terhadap Pandji Pragiwaksono turut memicu respons dari organisasi keagamaan arus utama.

Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Ulil Abshar Abdalla, menegaskan langkah hukum tersebut tidak mewakili lembaga.

“Kalau representasi PBNU jelas tidak. Tidak ada lembaga, badan otonom, maupun perkumpulan NU yang bernama Angkatan Muda NU,” kata Ulil di Jakarta, seperti dikutip pada Jumat, 9 Januari 2026.

Sikap serupa disampaikan Muhammadiyah. Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas, mengaku tidak mengetahui identitas kelompok anak muda yang melaporkan Pandji.

“Nggak tahu saya anak muda tersebut. Saya juga lagi nanya-nanya dengan teman,” ujar Anwar Abbas.


Berita Terkait


News Update