POSKOTA.CO.ID - Persik Kediri dan Persib Bandung akan bertemu pada pertandingan pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026. Laga ini berlangsung di Stadion Brawijaya pada Senin, 5 Januari 2026 pukul 19.00 WIB.
Laga ini menjadi momentum penting untuk Persib kembali merebut posisi teratas klasemen sementara BRI Super League musim ini.
Saat ini Persib Bandung berada di peringkat keempat dengan memperoleha 34 poin yang tertinggal tiga angka saja dari Borneo FC yang sementara memimpin klasemen. Apabila Maung Bandung menang melawan Persik maka pasukan Bojan Hodak akan kembali ke urutan pertama.
Baca Juga: Prediksi Pemain Persik Kediri vs Persib Bandung Hari Ini di BRI Super League
Di sisi lain, Persik Kediri berada di peringkat ke-13 dengan meraih total 18 poin dari 15 laga yang sudah dijalankan.
Perfoma mereka dalam lima pertandingan terakhir terbilang kurang konsisten namun pada pertandingan terakhir, Persik berhasil menang saat bertemu Persis Solo dengan skor 2-1.
Persib juga sedang dalam mentalitas yang positif. Maung Bandung menang pada dua laga terakhir, sekaligus tidak kebobolan.
Tim asuhan Bojan Hodak itu tengah berada dalam persaingan gelar juara dan tak boleh kehilangan poin di laga ini.
Jadwal Live Streaming Persik Kediri vs Persib Bandung di Pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026
Simak jadwal pertandingan Persik Kediri melawan Persib Bandung pada pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026 yang akan berlangsung di SUGBK
- Persik Kediri vs Persib Bandung
- BRI Super League 2025/2026
- Stadion Brawijaya, Kediri
- Senin, 5 Januari 2026
- Kick-Off 19.00 WIB
- Live Streaming Vidio.com
- Siaran Langsung Indosiar
