Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Vivo V60 2025? Simak Ulasan Berikut Ini

Selasa 21 Okt 2025, 14:49 WIB
Kelebihan dan kekurangan Vivo V60. (Sumber: Vivo)

Kelebihan dan kekurangan Vivo V60. (Sumber: Vivo)

POSKOTA.CO.ID - Di tengah persaingan HP kelas menengah yang semakin ketat, Vivo V60 muncul sebagai salah satu kandidat menarik bagi para pengguna dengan kombinasi kamera canggih, performa tinggi, dan desain elegan.

Hanya enam bulan setelah peluncuran Vivo V50, Vivo gerak cepat dengan menghadirkan seri penerusnya yang membawa berbagai peningkatan signifikan.

Tidak hanya soal tampilan fisik, Vivo V60 juga menawarkan upgrade di sektor kamera, baterai, performa, serta fitur-fitur tambahan yang semakin memperkuat daya tariknya.

Melalui ulasan ini, pembaca akan diajak mengeksplor secara mendalam kelebihan dan kekurangan Vivo V60.

Seperti dikutip dari kanal YouTube Bestindotech, berikut adalah kelebihan dan kekurangan Vivo V60 2025 yang bisa disimak selengkapnya.

Baca Juga: Bedah Perbedaan Vivo V60 dan V60 Lite 4G, Mirip Tapi Tak Sama

Kelebihan Vivo V60

1. Kamera yang Lebih Lengkap dan Berkualitas

Salah satu keunggulan utama Vivo V60 adalah kamera belakang yang kini dilengkapi lensa telefoto 3x dengan sensor utama 50 MP.

Kamera ultra-wide 8 MP dan kamera depan 50 MP membuat hasil foto tetap tajam, bahkan di kondisi cahaya rendah.

Mode portrait kini menambahkan focal length 85 mm dan 100 mm, sehingga bokeh terlihat lebih natural.

Fitur tambahan seperti AI4 Season, Magic Move, dan AI Image Expander memungkinkan pengguna menyesuaikan foto secara kreatif, sementara mode makanan membuat hasil jepretan lebih appetizing.

Kamera selfie 0,8x dan ultra-wide memberikan sudut pandang lebih luas, ideal untuk selfie grup.

2. Performa Lebih Kencang

Vivo V60 menggunakan Snapdragon Gen 4, peningkatan dari generasi sebelumnya.

Benchmark menunjukkan kenaikan signifikan, Antutu +20 persen, Geekbench +11 persen, dan 3D Mark +19 persen.

Rendering video 4K di CapCut lebih cepat, dan penggunaan sehari-hari terasa mulus tanpa lag.

3. Baterai Tahan Lama dan Fast Charging Cepat

Baterai 6.500 mAh mampu bertahan 1,5–2 hari dengan penggunaan intensif, termasuk hunting foto dan video.

Fast charging 90W membuat pengisian dari 0–100 persen hanya membutuhkan 56 menit, memudahkan pengguna yang aktif.

4. Desain Elegan dan Layar Berkualitas

Desain Vivo V60 lebih estetik dengan frame kamera mirip Vivo X200 Fi, tetap tipis, dan nyaman digenggam.

Layar AMOLED 6,7 inci 120 Hz dengan brightness tinggi membuat pengalaman menonton lebih nyaman, bahkan di luar ruangan.

5. Jaminan Software Update Panjang

Dengan FunTouch OS 15, Vivo V60 mendapatkan 4 tahun update OS dan 6 tahun security patch, menjamin perangkat tetap up-to-date hingga 2029.

Fitur AI tambahan seperti AI Caption dan Summery menambah nilai produktivitas dan hiburan.

Baca Juga: Tampang iPhone, Harga Mid-Range! Ini Spesifikasi Lengkap Vivo V60 Lite 5G

Kekurangan Vivo V60

1. Keterbatasan Pergantian Lensa Saat Video 4K

Saat merekam video 4K30, pengguna tidak bisa berganti lensa (main, telefoto, ultra-wide) secara fleksibel. Untuk pindah lensa harus menurunkan resolusi ke 1080p.

2. Sensor Fingerprint Posisi Kurang Ideal

Sensor fingerprint terasa agak rendah di layar, membuat akses unlock sedikit kurang nyaman bagi beberapa pengguna.

3. Kualitas Speaker yang Kurang Bertenaga

Stereo speaker terasa kurang bertenaga dibanding seri sebelumnya, sehingga volume harus dinaikkan lebih tinggi untuk pengalaman audio maksimal.

Kendati ada beberapa catatan seperti keterbatasan, secara keseluruhan Vivo V60 tetap worth it untuk foto, video, dan penggunaan harian.


Berita Terkait


News Update