Founder Garena Forrest Li Meninggal karena Sakit? Heboh Isu Wafatnya Pendiri Free Fire

Kamis 17 Jul 2025, 14:39 WIB
Founder Garena Forrest Li diisukan meninggal dunia. (Sumber: X/s @OghieGigs)

Founder Garena Forrest Li diisukan meninggal dunia. (Sumber: X/s @OghieGigs)

POSKOTA.CO.ID - Viral video di TikTok menampilkan foto bertuliskan “RIP Forrest Li” dan klaim pendiri Garena sekaligus sosok di balik popularitas Free Fire meninggal dunia karena sakit.

Dalam video tersebut, terlihat potret Forrest Li dengan keterangan berbahasa asing yang menyatakan bahwa ia telah wafat.

Cuplikan singkat itu beredar cepat, disukai ribuan akun, dipenuhi komentar spekulatif, dan disebarkan ulang tanpa verifikasi.

Namun, tak sedikit pula yang mempertanyakan keaslian mengenai kabar duka Forrest Li.

Mengingat belum ada pengumuman resmi baik dari pihak keluarga, perusahaan, maupun media kredibel.

Lantas, benarkah pendiri gim Free Fire Forrest Li meninggal dunia karena sakit?

Baca Juga: Tak Hanya Andini Permata, Ini Deretan Seleb TikTok yang Pernah Tersandung Video Asusila dan Konten Viral Serupa

Siapa Forrest Li?

Forrest Li sendiri bukan sekadar nama di balik gim battle royale populer Free Fire.

Ia adalah tokoh penting dalam industri teknologi Asia Tenggara. Lahir di China dan kemudian menjadi warga negara Singapura, Forrest Li mendirikan Sea Limited pada Mei 2009.

Garena menjadi lini pertama dari Sea Limited yang sukses melahirkan berbagai judul gim, namun Free Fire adalah tonggak emas yang menjadikannya mendunia, khususnya di kawasan Asia Tenggara dan Amerika Latin.

Tak hanya di industri gim, Li juga membawa Shopee menjadi salah satu platform e-commerce terbesar di Asia.


Berita Terkait


News Update