POSKOTA.CO.ID - Di balik kemudahan pinjaman online (pinjol) ilegal, terdapat ancaman serius yang seringkali tidak disadari oleh para pengguna,
Salah satu modus yang paling berbahaya dan merugikan dari pinjol ilegal adalah akses terhadap kontak HP pengguna.
Saat mengunduh dan menggunakan aplikasi pinjol ilegal, pengguna sering kali diminta untuk memberikan izin akses ke berbagai data pribadi.
Banyak yang tanpa berpikir panjang langsung menyetujui permintaan tersebut demi mendapatkan pinjaman online dengan cepat.
Inilah celah utama yang kemudian dimanfaatkan oleh pelaku pinjol ilegal untuk melancarkan berbagai tindakan tidak etis, seperti teror, ancaman, pemerasan, bahkan penipuan kepada kontak-kontak di HP pengguna.
Ironisnya, masih banyak masyarakat yang belum menyadari bahwa izin akses kontak bisa menjadi senjata utama bagi pinjol ilegal untuk menyebar teror dan penipuan.
Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk mengenali tanda-tanda bahaya sejak dini, memahami dampaknya, dan tahu bagaimana cara mengantisipasinya.
Baca Juga: Telat Bayar Pinjol, Apakah Keluarga Bisa Kena Imbasnya? Simak Penjelasannya
Bagaimana Pinjol Ilegal Gunakan Kontak HP Kamu?
Seperti dikutip dari kanal YouTube Solusi Keuangan, pada Kamis, 15 Mei 2025, pinjol ilegal kerap memprospek kontak-kontak dari HP korban sebagai calon korban baru.
Mereka akan menyebarkan pesan tawaran pinjaman kepada siapa saja yang nomornya mereka dapatkan.
Banyak masyarakat yang akhirnya ikut terjerat karena tergiur kemudahan pengajuan, tanpa mengetahui bahwa mereka sedang masuk ke dalam jerat sistem ilegal.