POSKOTA.CO.ID - Beginilah tips alami untuk mengatasi tangan kasar dan keriput dengan buah ini. Dijamin auto mulus kedepannya.
Tangan merupakan anggota tubuh yang sering digunakan untuk berbagai aktivitas sehingga rentan bersentuhan langsung dengan benda atau bahan yang bisa mengiritasi kulit.
Maka dari itu, harus dirawat. Kalau tidak, kulit tangan bisa menjadi kering, kasar, bahkan mudah keriput. Jangan sampai hal ini terjadi berkepanjangan.
Baca Juga: Ingin Pergi Jauh Naik Motor? Begini Tips Agar Tidak Mudah Lelah
Terdapat beberapa faktor hal tersebut bisa terjadi salah satunya adalah paparan panas yang berlebihan, seperti saat memasak atau melakukan pekerjaan rumah lainnya.
Selain itu, cuaca dingin juga dapat membuat kelembaban kulit berkurang yang pada akhirnya menyebabkan tangan terasa kering.
Apabila kondisi terus-menerus dibiarkan, kulit telapak tangan bisa menjadi kapalan, mengelupas, dan mengalami dehidrasi. Sehingga menjadi kehilangan kelembaban dalam jangka panjang yang berakibat kan kendur serta keriput.
Baca Juga: 6 Tips Menjalani Hubungan Jarak Jauh agar Tetap Awet dan Romantis Meski Terpisah Jarak
Oleh sebab itu, harus dirawat dengan cara menggunakan lotion. Namun jika ingin dengan cara alami maka bisa menggunakan satu buah ini untuk merawat kulit tangan.
Mengutip dari akun TikTok @prettywithlee, dirinya menunjukkan hanya dengan buah pisang, kulit tangan menjadi mulus dan terawat.
Tips Alami Atasi Tangan Kasar dan Keriput
Baca Juga: Tips Rawat Emas Perhiasan Secara Mandiri, Langsung Berkilau dan Tidak Kusam Lagi
1. Bahan
1 buah pisang matang.
2. Cara Membuat
- Haluskan pisang hingga benar-benar lembut.
- Aplikasikan pada kulit tangan yang sudah bersih secara menyeluruh (terutama pada punggung dan telapak tangan).
- Diamkan selama 15-20 menit.
- Bilas menggunakan air sampai bersih.
- Lanjutkan dengan penggunaan pelembap atau hand cream andalan.
- Gunakan masker ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Baca Juga: Berat Badan Naik Setelah Lebaran? Simak Tips Turunkan Berat Badan dari Dokter Zaidul Akbar
Itulah dia penjelasan dari tips alami atasi tangan kasar dan keriput. Semoga bermanfaat dan membantu.