Luna Maya dan Maxime Bouttier Resmi Menikah di Bali, Ini Deretan Artis yang Hadir di Pernikahan dan Detail Lengkap Acaranya!

Kamis 08 Mei 2025, 17:27 WIB
Pernikahan Lunya Maya dan Maxime Bouttier (Sumber: Youtube/Luna Maya)

Pernikahan Lunya Maya dan Maxime Bouttier (Sumber: Youtube/Luna Maya)

Momen paling mengharukan terjadi saat Maxime Bouttier dengan lancar melafalkan ijab kabul. Dengan tenang, ia berjabat tangan dengan Tipi Jabrik, kakak pertama Luna yang menjadi wali nikah.

"Saya terima nikah dan kawinnya Luna Maya Sugeng binti almarhum Uut Bambang Sugeng dengan maskawin tersebut 7,5 gram logam mulia dan uang 2.025 USD dibayar tunai," ucap Maxime dalam sekali tarikan napas.

Pilihan maskawin tersebut bukan tanpa makna. 7,5 gram emas dan 2.025 dollar merupakan representasi dari tanggal pernikahan mereka, 7 Mei 2025 (7/5/2025).

Setelah ijab kabul selesai, Raffi Ahmad dan Irwan Mussry serentak menyatakan "sah", disambut sorak-sorai para tamu undangan.

Tangis Bahagia Luna Maya dan Doa Keluarga

Luna Maya tak kuasa menahan haru. Air matanya mengalir deras usai Maxime menyelesaikan ijab kabul. Dengan senyum merekah, ia berusaha menyeka air mata menggunakan tisu.

Kakak Luna, Tipi Jabrik, mengaku lega melihat adiknya dipersunting oleh Maxime. "Yang pasti dari keluarga bahagia semua, ibu yang paling penting bahagia," kata Tipi, merujuk pada sang ibu, Desa Maya Waltraud Maiyer.

Tipi juga mendoakan agar pasangan ini selalu saling menjaga. "Prosesinya lancar, semoga pernikahan mereka diberkahi," tambahnya.

Baca Juga: Galbay Pinjol? Begini Cara Auto Lunas dalam 2 Tahun Tanpa Daftar Hitam OJK!

Deretan Tamu Undangan yang Meriahkan Acara

Pernikahan ini dihadiri oleh banyak selebritas ternama, termasuk:

  • Anang Hermansyah dan Ashanty yang baru tiba dari Dubai.
  • Maia Estianty, yang mendampingi suaminya, Irwan Mussry.
  • Ayu Dewi dan Melaney Ricardo, sahabat dekat Luna yang tampil modis.
  • Reza Rahadian dan Daniel Mananta, yang memberikan ucapan hangat.
  • Asri Welas, yang membantu Luna mempersiapkan busana pengantin.

"Hari ini Luna cantik banget, cerah ceria. Tadi pagi sempat hujan sedikit, tapi hujan berkat. Semoga baik-baik hari ini," ungkap Asri.

Pernikahan yang Menginspirasi

Pernikahan Luna dan Maxime tak hanya menjadi sorotan media, tetapi juga menginspirasi banyak pasangan. Dengan nuansa adat Jawa yang kental, momen sakral ini berhasil menciptakan kesan mendalam bagi semua yang hadir.

Kini, pasangan tersebut resmi memulai babak baru sebagai suami-istri. Selamat untuk Luna dan Maxime! "Semoga menjadi pasangan yang langgeng, sakinah, mawaddah, wa rahmah," doa Anang dan Ashanty mewakili harapan banyak orang.

Berita Terkait

News Update