JAKARTA – Tanggal 7 November sudah ditetapkan sebagai Hari Wayang Dunia. Di sejumlah daerah diadakan pergelaran wayang kulit yang dipelopori Pemda maupun para seniman dalang dan pecinta wayang. Yang menggelar pentas wayang pada Kamis (7/11/2019) malam ini antara lain Pemkab Pringsewu, Pemkab Ponorogo, dan sebelumnya kirab wayang kulit di Candi Borobudur Semarang, Kamis siang. Di Pringsewu pergelaran wayang kulit semalam suntuk diadakan di Pendopo Kabupaten Pringsewu, Lampung, Kamis, menampilkan dalang Ki Gondo Suharno dari Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, membawakan lakon ‘Pandawa Bangun Praja’. Ada pun di Ponorogo menampilkan 11 dalang dalam satu malam dengan dalam kelir. Pergelaran berlangsung di Pendopo Kabupaten, dengan lakon ‘Manunggaling Kawulo Gusti’ (menyatunya rakyat dan pimpinan, menyatunya hamba dengan Gustinya). “Ya, ada 11 dalang yang tampil, tapi tidak main bersamaan sekaligus di satu kelir,” kata Fendi Sukatmanto, tokoh aktivis sosial-budaya, di Ponorogo, Kamis malam. Salah satu dalang yang tampil adalah Ki Purbo Sasongko, dalam muda yang belakangan menggarap wayang Ponorogoan. Menurut dia, 11 dalang itu mainnya tidak sekaligus tapi, maju tiga-tiga secara bersamaan dalam satu kelir. Ya, mereka bergantian. Sudah latihan bersama mereka, jagi tidak tumpang tindih, kompaklah pokoknya,” ujar Fendi. Menurut dia, yang membuat suasana segar adalah adanya sinden yang cukup banyak juga. “Ada tujuh sinden, asyik pokoknya,” tambah Fendi. Pada kesempatan itu, Bupati Ponorogo Ipong Muchlisoni juga memberikan sambutannya. Ia menyambut gembiri dengan aanya pentas wayang malam itu yang dimaksudkan untuk menyambut Hari Wayang Dunia. Penetapan ini berdasarkan keputusan badan dunia PBB, UNESCO yang menobatkan wayang sebagai Masterpiece of Oral and lntangible Heritage of Humanity atau warisan mahakarya dunia yang tak ternilai dalam seni bertutur asli Indonesia, pada 7 November 2003 lalu, di Perancis. Sayangnya, peringatan Hari Wayang Dunia, di Ibukota Jakarta kurang bergema, Mendikbud Nadiem Makarim belum diketahui dimana aktivitasnya terkait peringatan momen kebudayaan kali ini. (win)

Ekspresi-ekspresi Peringatan 7 November Sebagai 'Hari Wayang Dunia'
Kamis 07 Nov 2019, 23:09 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
News Update
Buka Toko Online di Shopee, Begini Cara Simpelnya untuk Pemula Cukup Lewat Hp Saja
02 Mei 2025, 18:52 WIB

Cara Mudah Hasilkan Cuan dari Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis Rp150.000 Cair Langasung ke Dompet Elektronik!
02 Mei 2025, 18:51 WIB

Kerap Kecelakaan, Pramono Bangun Pagar Pembatas Antara Rumah Warga dan Rel di Jakpus
02 Mei 2025, 18:50 WIB

Pemprov Jakarta Awasi Ketat Pengelolaan Limbah PT Elnusa Petrofin karena Ketahuan Melanggar
02 Mei 2025, 18:43 WIB

Pihak Reza Gladys Bantah Kurang Bukti Jadi Alasan Penahanan Nikita Mirzani Diperpanjang
02 Mei 2025, 18:33 WIB

Cara Cek Bansos PKH Periode Bulan Mei 2025
02 Mei 2025, 18:30 WIB

NIK KTP Tercatat sebagai Penerima Bansos BPNT Tahap 2? Saldo Dana Rp600.000 dari Pemerintah Segera Cair, Cek Statusnya di Sini
02 Mei 2025, 18:30 WIB

7 Tips Hidup Hemat Agar Tidak Terjebak Pinjol Ilegal, Hindari Mengajukan Utang
02 Mei 2025, 18:29 WIB

Link Live Streaming dan Line-Up Malut United vs Persib: Maung Bandung Siap Kunci Gelar Juara Liga 1
02 Mei 2025, 18:15 WIB

Waspada Modus Penipuan Pinjol Ilegal, Kenali Tanda-Tandanya dan Cara Cek Legalitasnya di Sini!
02 Mei 2025, 18:14 WIB

Saldo Dana dari Pemerintah Cair ke Rekening! Cek Kategori Penerima Bansos PKH di Sini
02 Mei 2025, 18:10 WIB

Hari Surya Sedunia Diperingati 3 Mei, Ini Sejarah dan Cara Merayakannya
02 Mei 2025, 18:05 WIB

Dewa United Gagal Menang, Apakah Persib Sudah Dipastikan Juara Sebelum Hadapi Malut United Malam Ini? Begini Skenarionya
02 Mei 2025, 17:55 WIB

Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 2025 Cair Bulan Ini, Cek Nama Penerima Dengan NIK KTP Anda
02 Mei 2025, 17:53 WIB

Waspada! DC Pinjol Makin Rajin Datang ke Rumah Kalau Kamu Lakukan Ini
02 Mei 2025, 17:51 WIB

Cara Dapat Saldo e-Wallet Gratis Rp1,7 Juta di DANA dari Google! Ikuti Langkah Mudah Ini, Intip Selengkapnya!
02 Mei 2025, 17:50 WIB

Cara Hilangkan Jerawat Kemerahan hingga Jerawat Meradang dengan Biaya Murah
02 Mei 2025, 17:48 WIB
