MINIBUS dan mini MPV hingga kini masih menjadi primadona pada penjualan mobil seken di Jakarta. Pasalnya, kendaraan berkapasitas penumpang banyak ini sangat dibutuhkan sebagai mobil keluarga maupun buat modal usaha angkutan taksi online. Jonathan, pedagang di Bursa Mobil Seken WTC Mangga Dua mengatakan jenis minibus dan mini MPV yang paling banyak diburu konsumen seperti Kijang Innova, Avanza, Xenia, Ertiga, dan Mobilio. "Itu merupakan jenis mobil yang banyak diburu konsumen," ujarnya di WTC Mangga Dua. Sedangkan untuk mobil kecil adalah Toyota Calya. "Konsumen rumahan cenderung mencari Innova dan Avanza tipe tertinggi. Sedangkan konsumen yang membutuhkan taksi online mencari Avanza tipe rendah, Ertiga, dan Calya," tambahnya. LARIS MANIS Senior marketing manager WTC Mangga Dua, Herjanto Kosasih menjelaskan dejak dulu kedua jenis mobil tersebut selalu laris manis. "Apalagi ditambah munculnya usaha taksi online belakangan ini, peminatnya makin menggila. Tapi hal itu sudah diantisipasi para pedagang di sini dengan memperbanyak stok berkualitas dengan harga simpatik," ujar Herjanto sambil menambahkan pedagang melayani penjualan tunai maupun kredit. Meski di WTC banyak stok minibus dan mini MPV, namun persediaan jenis mobil lain pun tetap banyak. "Di sini merupakan pasar mobil seken terbesar di Indonesia yang terdiri dari ratusan show room dengan kapasitas lebih dari 2.200 unit mobil berbagai merek dan tipe," kata Herjanto sambil menambahkan di pasar ini menyediakan mobil mulai dari harga paling murah sampai mahal. "Semua kebutuhan konsumen dari berbagai kelas ekonomi diakomodir di sini," jelasnya. (joko/ds)

Minibus dan Mini MPV Masih Primadona
Kamis 15 Mar 2018, 05:15 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update

UI Masuk Daftar! Inilah 25 Universitas Terbaik di Asia dalam Bidang Keperawatan Berdasarkan Kinerja Penelitian
Jumat 04 Jul 2025, 18:49 WIB
TEKNO
Cara Tukar Koin Jadi Saldo DANA Gratis Rp280.000, Pakai Aplikasi Game Penghasil Uang
04 Jul 2025, 18:40 WIB


TEKNO
Redmi Pad 2 Resmi Dirilis di Indonesia! Tablet Seharga Rp2 Jutaan dengan Baterai 9000 mAh dan Layar 2,5K
04 Jul 2025, 18:23 WIB


Internasional
Hari Bulu Tangkis Sedunia Diperingati Tiap 5 Juli, Berikut Sejarahnya
04 Jul 2025, 18:04 WIB

TEKNO
Honor 400 5G di Indonesia: Harganya Rp6,9 Juta dengan Benefit Melimpah, Worth It atau Tidak?
04 Jul 2025, 17:36 WIB


Nasional
Apa yang Perlu Dilakukan Guru agar Siswa Berani Mengambil Risiko di Kelas?
04 Jul 2025, 17:28 WIB

TEKNO
15 Kode Redeem FF 1 Menit yang Lalu dan Masih Aktif Hari Ini 4 Juli 2025
04 Jul 2025, 16:55 WIB


Nasional
Bumi Berputar Lebih Cepat di 2025: Ini Tanggal Hari Terpendek dan Dampaknya bagi Teknologi
04 Jul 2025, 16:30 WIB

Nasional
Megavision Gangguan Hari Ini 4 Juli 2025 di Bandung dan Cimahi, Ternyata Ini Penyebabnya
04 Jul 2025, 16:26 WIB

HIBURAN
Sinopsis dan Daftar Pemeran Film Selepas Tahlil, Tayang 10 Juli 2025 Mendatang
04 Jul 2025, 16:23 WIB

TEKNO
Cara Dapat Uang Cuma dari Main Game di Hp, Saldo DANA Gratis Rp375.000 Auto Cair
04 Jul 2025, 16:19 WIB

HIBURAN
Siapa Kekasih Aktor Sinetron Muhammad Rayyan Alkadrie? yang Diduga Terlibat Kasus Pemerasan Bermotif Video Mesra Sesama Jenis
04 Jul 2025, 15:58 WIB

Nasional
Tragis, Mahasiswi di Karawang Diduga Jadi Korban Pemerkosaan Guru Ngaji dan Dipaksa Menikah Demi Citra Baik
04 Jul 2025, 15:45 WIB

Nasional
Lowongan PPPK Kejaksaan 2025 Dibuka! 800 Formasi untuk Tenaga Kesehatan dan Administrasi
04 Jul 2025, 15:42 WIB

OLAHRAGA
Peluang Marc Marquez Rebut Gelar Juara Dunia Makin Terbuka! Raih Tiga Kemenangan Beruntun, Mampukah Lampaui Rekor Valentino Rossi?
04 Jul 2025, 15:36 WIB

TEKNO
Kumpulan Kode Redeem FF Gratis Sore Ini, Jangan Lewatkan Reward Free Fire Keren
04 Jul 2025, 15:35 WIB
