Ini Rekayasa Lalu-lintas Car Free Night Tahun Baru Di Citra Raya

Jumat 29 Des 2017, 18:46 WIB

TANGERANG (Pos Kota) - Perumahan Citra Raya selalu menjadi pusat perayaan Malam Tahun Baru oleh warga Kabupaten Tangerang. Pada perayaan Malam Tahun Baru 2018, Car Free Night akan diberlakukan di kawasan tersebut. Kasat Lantas Polres Kota Tangerang Kompol Eko Bagus Riyadi mengatakan car free night hanya diberlakukan mulai pukul 19.00 WIB. Karena berdasarkan data tahun sebelumnya, masyarakat mulai berdatangan ke lokasi pukul 20.00 WIB. "Pada perayaan Malam Tahun Baru kami akan menutup semua titik U Turn bunderan 1 - 5 dan serta rekayasa di gerbang pintu masuk kawasan Citra Raya," katanya Jumat (29/11/2017). Untuk menampung kendaraan masyarakat, lanjut Eko, pihaknya berkerjasama dengan stakeholder di Citra Raya menyediakan 5 lokasi parkir . Kantong parkir tersebut yakni ruko di sepanjang Jalan Raya Boulevard dari bundaran Citra 1 hingga 5, di kawasan Mardigres dan WOw bundaran 3, parkir di ECO Plaza serta sepanjang Jalan ECO Polis Citra Raya. "Di sana tersedia parkir berbayar dan non bayar, " ujarnya. Tak hanya melakukan rekayasa jalan pada Malam Tahun Baru, jajarannya juga membentuk tim antisipasi aksi balap liar. Selain itu, tim tersebut juga akan mengantisipasi parkir on street di beberapa titik sepanjang jalan utama Citra Raya. "Kami berharap masyarakat mematuhi rekayasa lalu lintas ini sehingga pelaksanaan malam pergantian tahun baru berjalan aman dan lancar, "pungkasnya. (Imam)


Berita Terkait


News Update