POSKOTA.CO.ID - Kehebohan soal dugaan es gabus berbahan spons yang menyeret nama pedagang kecil di Kemayoran terus bergulir dan memasuki babak baru.
Perhatian publik kini mengarah pada seorang perempuan muda bernama Luna yang disebut-sebut sebagai pemantik awal hoaks tersebut.
Identitas Luna perlahan terbongkar setelah warganet menelusuri jejak digital dari video viral yang sempat memicu keresahan. Aksi yang awalnya dianggap sebagai opini pribadi justru berujung pada gelombang kemarahan publik dan menyeret banyak pihak.
Kasus ini bukan sekadar soal viral di media sosial, tetapi juga menyentuh persoalan reputasi, dampak ekonomi, hingga intervensi aparat di lapangan.
Baca Juga: Pedagang Es Gabus Dituduh Pakai Spons, Wanita Ini Jadi Sasaran Hujatan
Identitas Luna Terkuak, Netizen Murka

Identitas perempuan yang diduga kuat sebagai penyebar hoaks pertama dalam kasus es gabus spons atau es kue spons viral akhirnya dikuliti netizen. Sosok bernama Luna (20), warga Bonsay, Cempaka Baru, kini menjadi sasaran kemarahan publik setelah aksinya meremas es milik Sudarjad (49) viral dan menghancurkan reputasi pedagang kecil tersebut.
Berdasarkan unggahan viral akun X @neVerAl0nely___ pada Selasa, 27 Januari 2026, Luna teridentifikasi sebagai orang yang pertama kali menggiring opini bahwa es gabus tersebut berbahan sintetis.
Dalam potongan video yang beredar, perempuan muda ini terlihat memprovokasi warga dengan narasi yang menyebut dagangan Sudarjad adalah "busa bedak".
"Blunder fatal! Niat hati ikut memberikan pendapat soal es gabus yang tengah viral, wanita ini justru banjir hujatan karena menyebutnya berbahan spons" tulis akun @neVerAl0nely___ dalam unggahannya yang dikutip Poskota pada, 29 Januari 2026.
"Warganet menyayangkan aksi tersebut karena dianggap merugikan pedagang tanpa adanya bukti valid. Kini, ancaman somasi Rp1 miliar pun menanti akibat dugaan pencemaran nama baik. Pelajaran penting buat kita semua untuk selalu kroscek informasi sebelum posting!" tambah akun tersebut.
Baca Juga: Siapa M Arief Fadillah? Identitas Pelapor Pedagang Es Gabus Viral di Depok Akhirnya Terbongkar
