Namun, proses evakuasi dihadapkan pada medan yang berat. Akses menuju lokasi longsor sulit ditembus akibat lumpur tebal dan kondisi tanah yang masih labil. Ancaman longsor susulan pun masih mengintai karena hujan deras terus mengguyur wilayah tersebut.
"Pencarian korban dilakukan bersama SAR gabungan dan disesuaikan dengan kondisi cuaca. Menurut BMKG, hujan masih berpotensi hingga Februari. Keselamatan petugas jadi prioritas," tegasnya.
Hingga kini, tim SAR masih berjibaku menyisir area longsor, sementara keluarga korban menanti kabar dengan cemas di sekitar lokasi bencana.
