Awas! Ini 5 Bahaya Jika Telat Bayar Tagihan Shopee PayLater yang Wajib Diwaspadai

Rabu 21 Jan 2026, 14:15 WIB
5 Bahaya yang mengintai jika telat membayar tagihan Shopee PayLater.  (Sumber: Pinterest/Mundo Conectado)

5 Bahaya yang mengintai jika telat membayar tagihan Shopee PayLater. (Sumber: Pinterest/Mundo Conectado)

Jika telat membayar tagihan Shopee PayLater, pengguna akan mendapatkan berbagai hal yang merugikan seperti denda finansial, penurunan skor kredit, pemblokiran fitur, hingga risiko masuk dalam daftar hitam kreditur.

Berikut ini daftar bahaya yang mengintai dilansir dari laman banksinarmas.com:

  1. Denda Keterlambatan

Salah satu risiko utama telat membayar Shopee PayLater adalah denda keterlambatan. Jika kamu melewati tanggal jatuh tempo, Shopee akan mengenakan denda sebesar 5% dari total tagihan yang belum dibayar. Jika nominal tagihan cukup besar, maka dendanya pun bisa cukup membebani keuangan kamu.

  1. Skor Kredit Turun

Shopee PayLater bekerja sama dengan layanan kredit nasional seperti SLIK OJK (Sistem Layanan Informasi Keuangan Otoritas Jasa Keuangan). Jika kamu sering terlambat membayar atau bahkan gagal melunasi tagihan, skor kredit kamu bisa menurun. Ini bisa berdampak buruk jika di masa depan kamu ingin mengajukan pinjaman ke bank atau lembaga keuangan lainnya.

  1. Pembatasan Penggunaan

Jika kamu memiliki riwayat keterlambatan pembayaran, Shopee akan membatasi ataupun bahkan menonaktifkan fitur Shopee PayLater di akun kamu. Ini berarti kamu tidak bisa lagi menggunakan layanan tersebut untuk berbelanja di kemudian hari, yang tentu akan menyulitkan jika kamu terbiasa mengandalkan metode pembayaran ini.

  1. Mendapatkan Notifikasi Penagihan

Pihak Shopee akan mengirimkan notifikasi dan pengingat secara berkala melalui aplikasi, SMS, email, hingga telepon. Jika keterlambatan semakin lama, bukan tidak mungkin pihak penagih utang akan menghubungi kamu secara lebih intensif, yang bisa mengganggu kenyamanan dalam beraktivitas sehari-hari.
Bahkan, dalam beberapa kasus, mereka mungkin akan menagih melalui debt collector yang datang ke rumah. Situasi ini tentu sangat tidak nyaman dan bisa menimbulkan stres.

  1. Masuk Daftar Hitam Kreditur

Apabila keterlambatan pembayaran berlangsung dalam waktu lama dan kamu gagal melunasi tagihan, kamu bisa masuk daftar hitam kreditur. Ini berarti kamu akan kesulitan mengajukan pinjaman di masa depan, baik untuk kredit kendaraan, KPR, atau pinjaman modal usaha.

Risiko terburuknya adalah akun Shopee akan diblokir. Jika ini terjadi, kamu tidak hanya kehilangan akses ke Shopee PayLater, tetapi juga tidak bisa lagi berbelanja atau menggunakan fitur-fitur lain di Shopee.


Berita Terkait


News Update