POSKOTA.CO.ID - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali melakukan penyegaran pada jajaran skutik premiumnya.
Memasuki Januari 2026, Yamaha memperkenalkan pilihan warna baru untuk XMAX Connected sebagai respons atas perubahan selera konsumen MAXI Yamaha yang kini cenderung menyukai tampilan lebih sporty dan maskulin.
Pembaruan ini menjadi bagian dari strategi Yamaha menjaga relevansi lini skutik premium di tengah dinamika kebutuhan mobilitas masyarakat perkotaan yang terus berkembang.
Metallic Blue dan Ceramic Grey Jadi Warna Anyar

Dua warna baru yang diperkenalkan untuk XMAX Connected adalah Metallic Blue dan Ceramic Grey. Metallic Blue merupakan warna biru khas Yamaha yang menjadi warna global XMAX untuk pasar Eropa. Sementara Ceramic Grey sebelumnya telah digunakan pada XMAX TechMAX model 2025 dan kini diperluas ke varian XMAX Connected.
Kedua warna tersebut dipadukan dengan grafis garis serta logo XMAX di sisi bodi, lengkap dengan pelek berwarna hitam yang mempertegas kesan sporty.
Selain warna baru, Yamaha juga memberikan sentuhan pembaruan pada varian Metallic Black. Perubahan terlihat pada warna cast wheel dan emboss logo XMAX di bagian bodi belakang yang kini tampil serba hitam.
Sentuhan ini membuat tampilan motor terlihat lebih tegas dibandingkan versi sebelumnya yang masih menggunakan aksen biru.
Adapun varian Elixir Dark Silver tetap dipertahankan tanpa perubahan, melengkapi pilihan warna lain seperti Prestige Grey dan Luxury Red.
Yamaha menilai kehadiran warna baru ini sejalan dengan gaya hidup pengguna skutik premium di Indonesia.
