Foto Jule dan Jefri Nichol di Bali Beredar, Sudah Resmi Jadian? Ini Petunjuk yang Terungkap

Rabu 07 Jan 2026, 14:20 WIB
Jule atau Julia Prastini dengan aktor Jefri Nichol di Bali dikabarkan liburan bersama di Bali. (Sumber: Instagarm/@juliaprt7, @jefrinichol)

Jule atau Julia Prastini dengan aktor Jefri Nichol di Bali dikabarkan liburan bersama di Bali. (Sumber: Instagarm/@juliaprt7, @jefrinichol)

Baca Juga: Heboh! Usai dengan Yuka, Jule Diduga Punya Hubungan Dekat dengan Jefri Nichol

Tangkapan layar foto yang diduga Jule atau Julia Prastini dengan aktor Jefri Nichol di Bali tengah viral di media sosial. (Sumber: Instagram/@exclusivetimnasartis)

Jule dan Jefri Nichol Jadian?

Hingga saat ini belum ditemukan bukti fisik yang benar-benar memperlihatkan kebersamaan Jule dan Jefri Nichol secara langsung.

Tidak ada foto atau video lain yang secara jelas menunjukkan keduanya berada di tempat yang sama atau menghabiskan waktu bersama.

Situasi tersebut membuat rumor yang berkembang masih bersifat spekulatif.

Baik Jule maupun Jefri Nichol juga belum memberikan pernyataan resmi terkait foto yang beredar maupun isu kedekatan yang menyeret nama mereka.

Baca Juga: Viral Video Aya Menangis, Bongkar Dugaan Perselingkuhan Yuka dengan Jule

Seperti diketahui, Jule sebelumnya telah mengakhiri rumah tangganya dengan Na Daehoon.

Perceraian tersebut sempat menghebohkan publik lantaran diwarnai dugaan perselingkuhan, yang membuat kehidupan pribadi Jule terus menjadi bahan perbincangan di media sosial.

Nama Safrie Ramadhan sempat disebut-sebut sebagai pria yang diduga menjadi orang ketiga dalam rumah tangga Jule dan Na Daehoon.

Isu tersebut menambah panjang daftar kontroversi yang menyeret nama Jule di ruang publik.

Tak hanya itu, sahabat Jule sendiri, Aya Balqis, juga sempat mengungkap dugaan perselingkuhan kekasihnya Yusman Kusuma alias Yuka dengan Jule.

Pengakuan tersebut semakin memperumit citra kehidupan personal Jule di mata publik.


Berita Terkait


News Update