Hp ini tersedia dalam empat pilihan varian penyimpanan internal, yaitu 256GB, 512GB, 1TB, dan 2TB.
Kapan iPhone 17 Pro Max Restock?
Berdasarkan pantauan di laman resmi iBox, pada Minggu, 23 November 2025, beberapa varian iPhone 17 Pro Max terlihat sudah tersedia lagi.
Namun, belum semua varian model ini restock di iBox. Dari empat varian yang ada, hanya iPhone 17 Pro Max varian 256GB dan 512GB saja yang sudah tersedia kembali.
Itu pun belum tersedia di semua pilihan warna. Saat ini, pilihan warna yang tersedia hanya Cosmic Orange dan Deep Blue saja, sedangkan warna Silver masih kosong.
Sementara itu, untuk iPhone 17 Pro Max varian 1TB dan 2TB terpantau masih belum ada stok nya di iBox Indonesia.
Bagi kamu yang mengincar model ini, maka dapat membelinya di dua varian yang sudah tersedia atau menunggu lebih lama untuk membeli varian yang lebih besarnya.
Harga iPhone 17 Pro Max
Sebelum membeli Hp ini, ada baiknya kamu mengetahui lebih dulu daftar harga iPhone 17 Pro Max di iBox untuk semua varian.
- 256GB - Rp25.749.000
- 512GB - Rp30.249.000
- 1TB - Rp34.999.000
- 2TB - Rp43.999.000
Cara Beli iPhone 17 Pro Max di iBox
Apabila stok iPhone 17 Pro Max yang kamu incar di iBox sudah tersedia kembali, kamu bisa segera membelinya dengan mengikuti panduan di bawah ini.
- Buka situs ibox.co.id.
- Klik banner iPhone 17 Pro. Jika tidak ketemu, pilih ikon garis tiga di kiri atas dan klik menu iPhone, lalu pilih iPhone 17 Pro.
- Setelah itu, klik Beli Sekarang pada iPhone 17 Pro Max atau model lain yang kamu inginkan.
- Pilih varian warna dan penyimpanan internal.
- Klik Tambah Keranjang.
- Selanjutnya, login ke akun iBox atau buat akun baru.
- Isi data diri pemesanan.
- Lanjutkan ke proses pembayaran hingga selesai.
- Kamu akan menerima notifikasi pemesanan produk yang dikirim ke email.
Spesifikasi iPhone 17 Pro Max
Jika kamu tertarik membeli ponsel kelas atas ini, pastikan untuk mengecek spesifikasinya terlebih dahulu di bawah ini.
- Layar: Super Retina XDR 6,9 inci, ProMotion 120Hz, kecerahan puncak 3000 nits
- Chipset: Apple A19 Pro, CPU 6-core, GPU 6-core, Neural Engine 16-core
- Penyimpanan: 256GB, 512GB, 1TB, 2TB
- Kamera Belakang: Triple 48MP (Main, Ultra Wide, Telephoto), zoom optik 4x (100mm) & 8x (200mm), zoom digital hingga 40x
- Kamera Depan: 18MP Center Stage, sensor persegi, Dual Capture, video 4K HDR
- Fitur Video: ProRes RAW, Apple Log 2, Genlock, Dolby Vision HDR, 4K@120fps
- Baterai: Daya tahan terbaik di iPhone, pengisian 50% dalam 20 menit dengan adaptor 40W
- Desain: Aluminium unibody seri 7000, Ceramic Shield 2 (depan & belakang), vapor chamber cooling
- Konektivitas: Chip N1: Wi-Fi 7, Bluetooth 6, Thread; eSIM-only di beberapa negara
- Sistem Operasi: iOS 26 dengan Apple Intelligence
