Resmi! Rizky Ridho Perpanjang Kontrak Bersama Persija hingga 2028

Minggu 16 Nov 2025, 19:32 WIB
Rizky Ridho resmi perpanjang kontrak bersama Persija Jakarta. (Sumber: persija.id)

Rizky Ridho resmi perpanjang kontrak bersama Persija Jakarta. (Sumber: persija.id)

"Semoga ada kesempatan agar bisa bermain di Asia ketika kami juara atau peringkat 1-2 dan bisa berjaya di sana. Saya berharap Persija lebih baik ke depannya,” katanya.

Sementara itu Direktur tim Persija Jakarta, Mohamad Prapanca mengungkapkan bahwa Ridho adalah pemain berkualitas yang loyal dan dibutuhkan tim.

"Ridho adalah pemain yang memiliki karakter kuat dan komitmen tinggi terhadap Persija," ujar Prapanca.

Baca Juga: Thom Haye Yakin Persib Bandung Bisa Salip Borneo FC serta Persija Jakarta untuk Menjadi Juara

"Kami ingin membangun fondasi tim dengan pemain-pemain yang tidak hanya memiliki kualitas, tetapi juga memiliki loyalitas dan berkarakter pejuang. Ridho adalah salah satu representasi terbaik dari itu," katanya.

Meski sudah memperpanjang kontrak bek berusia 25 tahun tersebut, namun pihaknya tetap fleksibel untuk membuka kesempatan abroad.

Prapanca menegaskan Persija akan tetap mendukung jika memang nantinya Ridho sebagai salah satu bek tangguh milik Indonesia ingin berkarir di luar negeri.

"Dalam ikatan kontrak baru ini, kami pun memastikan akan mendukung Ridho jika suatu saat kesempatan bermain di luar negeri hadir untuknya," ujar Prapanca.


Berita Terkait


News Update