POSKOTA.CO.ID - Terdapat beberapa pengguna yang belum mengetahui cara aktifkan fitur chat enkripsi end-to-end di WhatsApp hingga cara menonaktifkannya.
Sebagai salah satu aplikasi perpesanan paling populer dan banyak digunakan di dunia, WhatsApp terus mengembangkan berbagai inovasi fitur terbaik untuk kenyamanan pengguna.
Salah satu fitur yang dikembangkan WhatsApp adalah enkripsi end-to-end untuk menjaga dan melindungi pribadi pengguna.
Baca Juga: Budget 2 Jutaan? Ini Rekomendasi HP Terbaik 2025 dengan Performa dan Desain Premium
Fitur ini sangat berguna untuk melindungi chat di akun WhatsApp pengguna supaya terhindar dari penyadapan atau peretasan.
Seperti yang diketahui, kasus akun WhatsApp disadap hingga kini masih terus membayangi pengguna. Oleh karena itu, fitur enkripsi ini cukup berguna untuk mencegah terjadinya peretasan tersebut.
Fitur ini bekerja dengan cara menjaga agar isi chat dan obrolan di ruang perpesanan hanya dapat dibaca oleh orang yang bertukar pesan.
Baca Juga: Cocok Buat Foto Estetik! Ini 4 Hp Realme yang Punya Kamera 0,5 Terbaik
Jadi, tidak ada yang dapat mengakses pesan di ruang obrolan tersebut, bahkan termasuk pihak WhatsApp sendiri karena chat sesudah dienkripsi atau dikunci.
Lalu, bagaimana cara mengatur enkripsi end-to-end di WhatsApp? Berikut ini informasi selengkapnya.
Cara Aktifkan Fitur Enkripsi End-to-End di WhatsApp
Berikut ini cara aktifkan fitur enkripsi end-to-end di WhatsApp dan juga cara nonaktifkan kembali.