Polisi Sebut Mobil Dirusak Massa di Margonda Depok Bukan Tabrak Lari

Kamis 02 Okt 2025, 07:26 WIB
Satu unit Toyota Sienta Putih yang dirusak warga diamankan di Mapolres Metro Depok penyelidikan lebih lanjut. (Sumber: Polres Metro Depok)

Satu unit Toyota Sienta Putih yang dirusak warga diamankan di Mapolres Metro Depok penyelidikan lebih lanjut. (Sumber: Polres Metro Depok)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID – Kejadian viral di media sosial sebuah mobil dirusak massa di Jalan Raya Margonda, depan Margo City, Pondok Cina, Beji, Kota Depok, Rabu, 1 Oktober 2025, malam.

Dalam video amatir warga, kaca depan mobil Toyota Sienta putih tampak hancur akibat amukan massa.

Peristiwa sekitar pukul 21.00 WIB itu pertama kali diinformasikan akun Instagram @depokupdateco.

Keterangan saksi menyebut mobil menabrak orang yang sedang menunggu di halte dekat Margo City. Korban lalu dibawa ke rumah sakit.

Baca Juga: Hujan Disertai Angin Sapu Atap Rumah Warga di Depok

Namun, polisi menegaskan kejadian tersebut bukan tabrak lari.

"Bukan laka lantas yang ramai disebutkan dalam media sosial. Dari hasil olah TKP dan pengecekan berdasarkan keterangan dari para saksi berada di TKP ada kasus penipuan yang dilakukan oleh pengemudi mobil Toyota Sienta," ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Depok kepada Poskota, Kamis, 2 Oktober 2025.

Ia menambahkan, pengemudi mobil beserta kendaraannya sudah diamankan.

"Yang nanganin kasus ini anggota Reskrim Polres Metro Depok. Pada saat tim datang ke lokasi sudah bersih," tuturnya. 


Berita Terkait


News Update