POSKOTA.CO.ID - Simak dalam artikel ini perbandingan Xiaomi Redmi Note 14 Pro+ 5G dengan Poco M7 Pro 5G, mulai dari spesifikasi hingga harga.
Redmi dan Poco merupakan dua smartphone yang merupakan hasil produksi perusahaan raksasa asal China, yaitu Xiaomi.
Karena diproduksi oleh perusahaan yang sama, tak jarang banyak pengguna yang membandingkan kualitas kedua ponsel ini.
Baca Juga: Resmi Rilis! Infinix Hot 60 Pro Tawarkan Fitur Flagship di Harga Rp1 Jutaan
Nah, dalam artikel ini kali ini akan membahas mengenai perbandingan Xiaomi Redmi Note 14 Pro+ 5G dengan Poco M7 Pro 5G.
Bagi kamu penggemar Hp Xiaomi dan penasaran dengan perbandingan keduanya, simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Spesifikasi dan Harga Redmi Note 14 Pro+ 5G
Xiaomi Redmi Note 14 Pro+ 5G ditenagai chipset Snapdragon 7s Gen 3 (4 nm) dengan CPU Prosesor octa-core, hingga 2,5 GHz dan Adreno GPU.
Smartphone ini didukung oleh dua opsi RAM yakni 8GB dan 12GB serta dua pilihan penyimpanan internal, yaitu 256GB dan juga 512GB.
Untuk ketahanannya, Hp ini punya daya baterai besar hingga 5.110 mAh dan fitur fast charging yang mencapai 120W.
Baca Juga: Samsung Galaxy Z Fold 7 dan Flip 7 Dinilai Mengecewakan: Apakah Layak Dibeli?
Pada bagian layarnya, Xiaomi Redmi Note 14 Pro+ 5G ini hadir dengan layar CrystalRes AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi 1,5 K (2712 x 1220 piksel), refresh rate 120 Hz, dan tingkat kecerahan puncak mencapai 3.000 nits.