Cara Praktis Investasi Crypto dari Nol Ala Timothy Ronald, Panduan untuk Pemula

Sabtu 19 Jul 2025, 19:29 WIB
Ilustrasi investasi crypto untuk pemula menurut Timothy Ronald. (Sumber: Freepik)

Ilustrasi investasi crypto untuk pemula menurut Timothy Ronald. (Sumber: Freepik)

Bagi Timothy, pemahaman konsep dasar cryptocurrency adalah pondasi utama agar pemula tidak salah langkah.

Lebih lanjut, Timothy memaparkan bahwa cryptocurrency, khususnya Bitcoin, diciptakan sebagai sistem uang digital peer-to-peer.

Artinya, transaksi dapat berlangsung langsung antara dua individu tanpa perlu melalui bank sebagai pihak ketiga, berbeda dengan sistem keuangan tradisional.

Baca Juga: Tips Mengubah Pola Pikir Menjadi Lebih Baik dari Timothy Ronald, Simak Penjelasannya

"Dengan crypto, kalian bisa transfer uang lintas negara tanpa harus bayar biaya admin yang mahal," ucapnya.

Pilih Exchange Legal

Setelah memahami konsep dasar, langkah selanjutnya adalah memilih platform exchange yang legal dan terdaftar. Timothy menekankan pentingnya hal ini.

Di Indonesia, sudah ada beberapa exchange yang terdaftar resmi di Bappebti (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi).

"Ini penting banget. Jangan asal transfer uang ke aplikasi yang enggak jelas," kata Timothy.

Baca Juga: Strategi Rahasia Timothy Ronald Ubah Rp2 Juta Jadi Rp100 Miliar dari Bitcoin

Menggunakan exchange legal akan memberikan ketenangan bagi investor pemula karena adanya regulasi yang mengawasi transaksi.

Timothy merekomendasikan exchange lokal seperti TokoCrypto atau Indodax yang sudah terdaftar dan diawasi Bappebti.

"Proses daftar juga gampang banget kok," ucapnya.


Berita Terkait


News Update