POSKOTA.CO.ID - Selebgram Dara Arafah baru-baru ini menuai sorotan publik di media sosial usai mengunggah postingan dengan nada murka di akun Instagram pribadinya.
Sahabat Keanu itu menjadi perbincangan warganet karena curhatannya viral di media sosial. Dara bercerita mengenai insiden tak mengenakan yang didapatnya dari oknum pegawai perusahaan asuransi.
Ia bercerita jika dirinya menjadi korban penyebaran data pribadi yang dilakukan salah seorang oknum pegawai perusahaan asuransi.
Baca Juga: Siapa Nadia Venika? Viral Pegawai Asuransi Dipecat Gegara Sebarkan Data Pribadi Dara Arafah
Curhatan Dara ini pun dengan cepat menyebar luas di media sosial dan langsung menjadi trending topik.
Apalagi permasalahan yang dialaminya cukup serius, yakni terkait dugaan pelanggaran privasi dan perlindungan data pribadi konsumen.
Data pribadi konsumen yang tercatat pada perusahaan yang bergerak di sektor layanan publik seharusnya tidak boleh dibocorkan sembarangan tanpa adanya persetujuan pemilik identitas.
Olah karena itu, banyak pihak yang menyoroti perusahaan asuransi tempat oknum penyebaran data pribadi Dara Arafah ini bekerja.
Lantas, seperti apa kronologi kejadiannya dan perusahaan asuransi apa yang dipakai layanannya oleh Dara Arafah?
Isi Curhatan Dara Arafah Soal Data Pribadinya yang Bocor
Awal mula mencuatnya kasus dugaan penyebaran data pribadi Dara Arafah dibongkar langsung oleh sang selebgram.