Begini Cara Cek Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2025

Kamis 22 Mei 2025, 11:00 WIB
Peserta mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) di Universitas Negeri Jakarta, Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis, 24 April 2025. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

Peserta mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) di Universitas Negeri Jakarta, Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis, 24 April 2025. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

POSKOTA.CO.ID - Hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) bakal diumumkan pada Rabu, 28 Mei 2025 pukul 15.00 WIB secara serentak.

Pengumuman bisa dicek lewat 42 link utama dan link mirror. Laman mirror adalah salinan link dari situs utama yang bisa diakses dari lebih dari satu tempat.

Situs mirror memiliki URL sendiri, namun identik dengan situs utama.

Pada tahun ini terdapat 860.976 peserta yang mengikuti UTBK SNBT 2025 dengan jumlah peserta yang akan diterima hanya 30 persen saja.

Artinya hanya 259.564 calon mahasiswa yang akan diterima melalui jalur SNBT 2025. Berikut adalah cara cek pengumuman UTBK SNBT 2025

Baca Juga: 10 SMA Terbaik di Jawa Barat 2025: Ranking Nasional Berdasarkan Nilai UTBK LTMPT, Cocok untuk SPMB 2025

Cara Cek UTBK SNBT 2025

  • Kunjungi laman resmi cek pengumuman UTBK SNBT 2025, bisa akses link utama SNPMB atau link mirror
  • Masukkan nomor peserta dari pendaftaran SNBT
  • Masukkan nomor lain seperti tanggal lahir peserta
  • Klik tulisan “Lihat Hasil Seleksi”
  • Makan akan muncul pesan yang tampil pada layar
  • Apabila sudah dinyatakan lolos, segera cek informasi pendaftaran ulang di webiste PTN tujuan.

Berita Terkait


News Update