Kementerian Sosial menerapkan konsep perlindungan sosial sepanjang hayat, yaitu pemberian jaminan sosial kepada masyarakat dari sejak dalam kandungan hingga usia lanjut. Program ini mencakup berbagai aspek, di antaranya:
- Kesehatan:
- Bantuan bagi ibu hamil sebesar Rp750.000 setiap tiga bulan.
- Program pemeriksaan kesehatan dan pemberian vitamin bagi bayi usia 0–11 bulan dan anak usia dini dengan nominal yang sama.
- Pendidikan:
- Anak SD menerima bantuan Rp225.000 setiap tiga bulan.
- Anak SMP Rp375.000 setiap tiga bulan.
- Anak SMA Rp500.000 setiap tiga bulan.
- Sosial:
- Bantuan bagi keluarga dengan anggota disabilitas berat sebesar Rp600.000 setiap tiga bulan.
- Layanan home visit dan home care untuk lansia yang membutuhkan perawatan medis di rumah.
Meskipun terdapat beberapa laporan pencairan bantuan, pengecekan saldo KKS pada beberapa daerah per tanggal 18 Mei 2025 masih menunjukkan bahwa sebagian besar saldo belum terisi.
Hal ini menunjukkan bahwa penyaluran bantuan sosial masih berlangsung secara bertahap dan belum merata di seluruh wilayah.
Pemerintah mengimbau masyarakat untuk terus memantau saldo KKS secara rutin dan mengikuti arahan dari pendamping sosial setempat agar dapat memanfaatkan bantuan sosial dengan tepat.
Guna mengetahui informasi lebih lanjut mengenai status pencairan dan penerimaan sejumlah program bantuan sosial pemerintah lainnya, KPM dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id ataupun aplikasi Cek Bansos Kemensos.
DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS atau DTSEN sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.