POSKOTA.CO.ID – Hari Surya Sedunia atau dalam bahasa Inggris disebut World Sun Day diperingati tiap 3 Mei setiap tahun.
Matahari adalah salah satu sumber daya alam yang memiliki jutaan manfaat untuk seluruh dunia.
Sebagai bentuk penghormatan terhadap energi matahari, maka muncul Hari Surya Sedunia.
Dilansir Poskota melalui berbagai sumber, berikut informasi mengenai Hari Surya Sedunia:
Baca Juga: Hari Tuna Sedunia Diperingati Tiap 2 Mei, Ini Sejarah dan Beberapa Spesies Ikan Tuna
Apa itu Hari Surya Sedunia?
Hari Surya Sedunia (World Sun Day) adalah hari yang diperingati setiap tanggal 3 Mei untuk meningkatkan kesadaran global tentang pentingnya energi matahari sebagai sumber energi terbarukan yang bersih dan ramah lingkungan.
Peringatan ini juga bertujuan mengajak masyarakat untuk mulai berpikir ulang tentang ketergantungan pada bahan bakar fosil dan mulai beralih ke solusi yang lebih berkelanjutan.
Baca Juga: 30 April Diperingati Hari Keterbukaan Informasi Nasional, Ini Sejarahnya

Sejarah Hari Surya Sedunia
World Sun Day pertama kali dicanangkan oleh Presiden Amerika Serikat Jimmy Carter pada tahun 1978, sebagai bagian dari kampanye nasional untuk mengedukasi masyarakat tentang manfaat penggunaan energi surya.
Seiring waktu, hari ini diadopsi secara lebih luas oleh komunitas global seiring meningkatnya kekhawatiran terhadap perubahan iklim, krisis energi, dan polusi lingkungan.
Baca Juga: Hari Posyandu Nasional Diperingati 29 April, Ini Sejarah dan Manfaatnya untuk Masyarakat