POSKOTA.CO.ID - Bansos yang dicairkan melalui Kantor Pos diberikan pada pemilik Nomor Induk Kependudukan di Kartu Tanda Penduduk (NIK KTP) yang sudah terdata.
Bansos yang cair merupakan dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dana yang cair dihitung sejak Juli hingga Desmber.
Dilansir dari akun Facebook seorang pendamping sosial bernama @jihannabila, terdapat penerima yang mendapat bantuan total Rp4.200.000.
Dana yang diterima berasal dari bansos PKH sebesar Rp3.000.000 dan bansos BPNT sebesar Rp1.200.000.
Pada 13 Desember 2024 pemerintah sudah mulai mencairkan dana bansos melalui Kantor Pos.
Pemilik NIK KTP penerima bansos Pos merupakan mereka yang datanya sudah ada di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan masuk pada kategori di bawah ini.
Kategori Penerima Bansos Kantor Pos
1. KPM PKH BPNT yang sudah menjadi peserta tetap, namun pada penciaran Juli-Desember belum menerima pencairan dana.
2. KPM PKH BPNT yang belum berkesemptan membuka rekening kolektif alias di daerahnya belum dibuatkan kartu ATM hingga pencairan bansos dilaksanakan.
3. KPM baru yang sempat masuk ke verifikasi dan validasi by sistem dan masuk ke dalam penerima bansos PKH atau BPNT periode ini.
Cara Cek Penerima Bansos
- Ketik alamat cekbansos.kemensos.go.id di browser HP kamu
- Masukkan data seperti alamat, nama lengkap sesuai KTP, dan kode keamanan yang tertera
- Klik tombol Cari Data untuk melihat status penerima bansos
Situs akan menampilkan informasi apakah NIK kamu terdaftar sebagai penerima bansos atau tidak
KPM diharapkan sabar menunggu surat undangan dari Kantor Pos, dan bawa dokumen pelengkap untuk mengambil dana nantinya.