DEPOK – Anggota Reskrim Polsek Pancoran Mas dibantu Jaguar Polrestro Depok berhasil meringkus pelaku utama pembacokan saat tawuran antar kampung di Gang Al Barkah RT.06/08, Bojong Pondok Terong, Cipayung, Kota Depok, Selasa (28/7/2020)
Kapolsek Pancoran Mas Kompol Triharijadi mengatakan pelaku MRA (19), dan MF (16), membacok korban Rafi Dafa Fadillah (16), pelajar SMK hingga terluka parah di pergelangan tangan kiri.
"Hanya berselang waktu tiga jam para pelaku barhasil diamankan anggota piket Reskrim dibantu Jaguar Polrestro Depok dibawah pimpinan Kanit Reskrim Polsek Pancoran Mas Iptu Hendra," ujarnya kepada Poskota didampingi Kanit Reskrim Iptu Hendra di ruang kerjanya, Selasa (28/7) siang.
Mantan anggota Brimob Kelapa Dua ini mengaku kedua pelaku berhasil diamankan berdasarkan keterangan sejumlah saksi di rumahnya daerah Bojong Pondok Terong.
Menurut saksi, tawuran terjadi sekitar pukul 01.00 WIB. Saat itu rombongan korban usai pulang takjiah nongkrong di pinggir jalan. Tiba-tiba datang kelompok pelaku berjumlah sekitar 12 orang dan langsung menghajar menggunakan stick golf.
"Korban mencoba menangkis pedang yang disabetkan pelaku, namun mengenai telapak tangan kiri lalu dan pergelangan tangan, hingga urat nadi besar putus,"ungkapnya.
Korban yang terbacok dilarikan warga ke Rumah Sakit Citama Pabuaran Bojonggede Kabupaten Bogor.
"Korban saat ini baru akan melakukan operasi telapak dan pergelangan tangan yang terkena tebasan pedang pedang pelaku," tambahnya.
Terpisah Kanit Reskrim Polsek Pancoran Mas Iptu Hendra menyebutkan kedua kelompok kampung ini bermula saling ejek dan janjian di media sosial.
"Kedua kelompok pemuda antar kampung ini ejek-ejekan di media sosial setelah itu tantang tawuran,"ungkapnya.
Mantan Kanit Narkoba Polrestro Depok ini menambahkan kedua pelaku dikenakan Pasal 170 Yo 351 KUHP tentang penganiayaan bersama-sama ancaman pidana diatas 5 tahun.
"Barang bukti yang berhasil disita stick golf panjang 80 cm dan sebilah pedang panjang ukuran 60 cm digunakan untuk membacok korban. Tujuh remaja lain setelah diselidiki tidak terbukti bersalah dijadikan saksi." (angga/tri)
Lukai Remaja Saat Tawuran, Dua Pelaku Dibekuk Berikut Bukti Senjata Tajam
Selasa 28 Jul 2020, 12:45 WIB

Kanit Reskrim Polsek Pancoran Mas Iptu Hendra didampingi anggota berhasil menyita dua senjata tajam digunakan buat melukai korban (angga)
Editor
Administrator Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update
Kapolresta Sleman Dinonaktifkan Buntut Penetapan Tersangka Hogi Minaya
Jumat 30 Jan 2026, 10:41 WIB
KHAZANAH
Kenapa Ramadan 2026 Versi Muhammadiyah Dimulai 18 Februari? Simak Penjelasannya
30 Jan 2026, 10:36 WIB
EKONOMI
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Jumat 30 Januari 2026, UBS dan Galeri24 Kompak Meroket!
30 Jan 2026, 09:39 WIB
Nasional
Nominal THR Pegawai SPPG BGN Berapa? Segini Besarannya yang Terungkap
30 Jan 2026, 09:25 WIB
EKONOMI
Tabel Angsuran KUR BRI 2026 Plafon Rp10–50 Juta, Ini Hitungan Cicilan hingga Tenor 5 Tahun
30 Jan 2026, 09:14 WIB
JAKARTA RAYA
Jadwal SIM Keliling Depok Hari Ini Jumat 30 Januari 2026, Catat Lokasi dan Jam Layanannya
30 Jan 2026, 08:39 WIB
Nasional
Kapan Sidang Isbat Awal Puasa Ramadhan 2026? Cek Jadwal Resmi Kemenag
30 Jan 2026, 07:59 WIB
JAKARTA RAYA
Prediksi Cuaca Jakarta Hari Ini 30 Januari 2026: Waspada Hujan Sedang dari Pagi hingga Sore Hari
30 Jan 2026, 07:25 WIB
EKONOMI
Galbay GoPayLater dan GoPinjam, Benarkah DC Lapangan Akan Datang? Ini Fakta yang Perlu Diketahui
30 Jan 2026, 07:21 WIB
KHAZANAH
Puasa Berapa Hari Lagi? Cek Hitungan Mundur Mulai Jumat 30 Januari 2026
30 Jan 2026, 06:08 WIB
Nasional
Mayoritas BUMD Kritis, DPR Ingatkan RUU Baru Jangan Sampai 'Membelenggu' Bisnis
29 Jan 2026, 21:32 WIB
JAKARTA RAYA
Kapasitas Muara Angke Kelebihan Muatan, KPKP DKI Catat 2.564 Kapal Bersandar
29 Jan 2026, 21:30 WIB
Daerah
Tawuran Pelajar Pecah di Rancabungur Bogor, Polisi Pastikan Tak Ada Korban
29 Jan 2026, 21:11 WIB
JAKARTA RAYA
Genangan di Jalan Daan Mogot Surut, Lalu Lintas Cengkareng Kembali Normal
29 Jan 2026, 21:07 WIB